Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Liga Inggris: City Incar Rekor Sempurna, Chelsea Tatap Puncak

Manchester City akan berupaya memperpanjang rekor kandang sempurna di Liga Utama Inggris di musim ini melawam Chelsea (2/2/2014).
ww.goolfm.net
ww.goolfm.net

Bisnis.com, LONDON -  Manchester City akan berupaya memperpanjang rekor kandang sempurna mereka di Liga Utama Inggris musim ini, ketika mereka berjuang mmpertahankan peringkat teratas melawan tim peringkat ketiga Chelsea pada Senin (2/2/2014) atau Selasa (3/2/2014).

City, yang memuncaki klasemen berkat kemenangan 5-1 atas tuan rumah Tottenham Hotspur pada Rabu, akan menjamu Chelsea setelah pasukan Jose Mourinho itu ditahan imbang 0-0 di kandang sendiri oleh West Ham United pada derby London yang dimainkan Rabu.

4 Feb 2014Selasa03:00Premier LeagueManchester City vs ChelseaBein Sport 3


Pertandingan besar di Stadion Etihad, di mana City telah mencetak 42 gol dari 11 kemenangan di liga musim ini, akan menjadi pemanasan sebelum kedua tim kembali bertemu di putaran kelima Piala FA di stadion yang sama pada pertengahan Februari.

Bekas pemuncak klasemen Arsenal, yang kehilangan dua angka setelah bermain imbang 2-2 di markas Southampton pada Selasa dan sekarang terpaut satu angka dari City, menghadapi Crystal Palace pada Minggu pada pertandingan derby yang jarang dimainkan antara kedua tim London tersebut.

Arsenal hanya kalah tiga kali saat melawan Palace dari 34 pertandingan sejak pertemuan perdana mereka 80 tahun silam, dan saat mereka ingin mengalahkan sang lawan seperti yang biasa dilakukannya, Palace telah menjadi tim yang jauh lebih tangguh sejak Tony Pulis menjadi pelatih mereka pada November.

Palace merupakan tim juru kunci ketika Pulis datang, namun mereka sekarang berada di peringkat ke-14, unggul lima angka dari zona degradasi setelah hanya satu kali kalah dari empat pertandingan terakhir di liga.

Penyerang Palace Marouane Chamakh hanya akan mengincar gol ke tim yang ia tinggalkan pada tahun lalu, namun Arsenal hanya kemasukan tiga gol pada laju sembilan pertandingan tidak terkalahkan mereka saat ini.

The Gunners tidak akan diperkuat Mathieu Flamini, yang memulai skors empat pertandingannya setelah diusir keluar lapangan saat melawan The Saints, namun akan tetap menjadi kejutan besar seandainya mereka gagal meraih tiga angka.

2 Feb 2014Minggu23:00Premier LeagueArsenal vs Crystal PalaceSCTV / Bein Sport 1, 3


Liverpool mempertegas ambisi mereka untuk finis di posisi empat besar untuk pertama kalinya sejak 2009 ketika mereka menghancurkan Everton dengan skor 4-0 di derby Merseyside pada Selasa, dan terlihat mampu memperpanjang laju enam pertandingan tidak terkalahkan mereka ketika mereka melawat ke markas tim peringkat ke-15 West Bromwich Albion pada Minggu.

Pemain internasional Inggris Daniel Sturridge telah kembali dari cedera dengan sumbangan lima gol dari empat pertandingan, termasuk dua gol ke gawang Everton, sedangkan Luis Suarez, yang mencetak trigol ke gawang West Brom ketika mereka menang 4-1 di Anfield pada Oktober, akan berniat memberikan kehancuran serupa dan menambahi koleksi 23 golnya di liga.

Everton, yang terpeleset dari peringkat keempat ke posisi keenam dalam dua musim terakhir, akan berniat kembali ke bentuk permainan terbaiknya saat melawan Aston Villa, namun mereka harus mengandalkan pemain lain untuk mencetak gol menyusul cedera pergelangan kaki yang menimpa pencetak gol terbanyak mereka Romelu Lukaku. Cedera yang didapat pada pertandingan melawan Liverpool itu memaksanya absen beberapa pekan.

Tottenham, yang berupaya bangkit dari kekalahan besar yang diderita pada Rabu, mendatangi kandang Hull City untuk memainkan pertemuan ketiga antara kedua tim itu pada musim ini menyusul kemenangan 1-0 Spurs di liga dan kemenangan adu penalti 8-7 mereka di Piala Liga setelah bermain imbang 2-2 di White Hart Lane.

Hull, yang kalah 0-1 di markas Palace pada Selasa, belum pernah mengalahkan Spurs di markas mereka, Stadion KC, dan akan berupaya mengakhiri laju empat kekalahan beruntun di Liga Utama Inggris, laju terburuk mereka musim ini.

Manchester United, mendapat suntikan moral dengan debut pemain termahal mereka Juan Mata yang didatangkan dengan transfer 37,1 juta pound ketika mereka menang 2-0 atas tim penghuni dasar klasemen Cardiff City pada Selasa, akan berhadapan dengan tim papan bawah pada Sabtu.

Mereka akan melakukan perjalanan singkat ke Stoke City, yang dilatih oleh mantan penyerang United Mark Hughes, untuk kedua kalinya dalam lima pekan setelah menang 2-0 di perempat final Piala Liga Inggris pada bulan lalu.

Stoke sangat membutuhkan kemenangan setelah menjalani delapan pertandingan liga tanpa kemenangan, laju yang membuat mereka terperosok dari peringkat kesepuluh ke posisi ke-16 pada bulan lalu, sedangkan tim peringkat ketujuh United memerlukan kemenangan untuk memangkas jarak dengan tim-tim empat besar.

Pertandingan akhir pekan ini juga menyajikan rivalitas panas di derby timur laut antara Newcastle United dan Sunderland, yang berniat untuk mencatatkan kemenangan ganda di liga atas Newcastle untuk pertama kalinya sejak 1966/1967.

Hasil-hasil Sunderland membaik sejak Gus Poyet menjadi pelatih pada Oktober, yang dipuncaki dengan kemenangan atas Manchester United di semifinal Piala Liga pada pekan lalu, yang membuat mereka akan berhadapan dengan Manchester City di Wembley pada Maret.

Pada pertandingan-pertandingan lain di akhir pekan, Cardiff City menjamu Norwich City, Fulham menjamu Sputhampton, dan West Ham bertandang ke Swansea.

1 Feb 2014Sabtu19:45Premier LeagueWest Ham United vs Swansea CityBein Sport 1
1 Feb 2014Sabtu19:45Premier LeagueNewcastle United vs SunderlandBein Sport 3
1 Feb 2014Sabtu22:00Premier LeagueCardiff City vs Norwich CityFight Sport
1 Feb 2014Sabtu22:00Premier LeagueHull City vs Tottenham HotspurBein Sport 1
1 Feb 2014Sabtu22:00Premier LeagueEverton vs Aston VillaBein Sport 2
1 Feb 2014Sabtu22:00Premier LeagueStoke City vs Manchester UnitedIndosiar / Bein Sport 3

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Sumber : Reuters/Antara/AFP/http://www.premierleague.com

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper