Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penggemar MotoGP dari Luar Negeri Berdatangan ke Mandalika

Banyak wisatawan mancanegara yang datang ke sirkuit Mandalika sejak sesi free practice maupun sprint race MotoGP.
Para penggemar Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGP) dari luar negeri mulai tiba di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Majid/Bisnis-Harian Noris S.
Para penggemar Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGP) dari luar negeri mulai tiba di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Majid/Bisnis-Harian Noris S.

Bisnis.com, DENPASAR – Para penggemar Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGP) dari luar negeri mulai tiba di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Majid sejak Jumat (27/9/2024) untuk menonton di Sirkuit Pertamina Mandalika.

Banyak wisatawan mancanegara tersebut yang sudah datang ke sirkuit sejak sesi free practice maupun sprint race bersama ribuan penonton lainnya. 

Salah satu penggemar MotoGP asal Jepang, Aoi Yanase menjelaskan pertama kali datang ke Lombok untuk menonton MotoGP sekaligus berwisata menikmati keindahan Pulau Lombok.

"Saya adalah fans berat salah satu pebalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team yaitu Fabio Di Giannantonio. Saya sangat senang dan tak sabar bisa melihat secara langsung penampilannya di gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 di Mandalika", jelas Aoi, Sabtu (28/9/2024).

Hal senada diungkapkan oleh wisatawan asal Darwin, Australia, Rika yang datang bersama suaminya ke Lombok untuk menonton gelaran balap motor internasional tersebut. Rika mengaku sangat antusias untuk menonton gelaran bergengsi ini.

"Kami datang khusus untuk melihat gelaran MotoGP di Indonesia, karena saya merupakan fans MotoGP. Saya merasa gelaran di Mandalika ini memiliki nuansa yang berbeda, ada kombinasi menonton MotoGP sekaligus dengan berlibur. Tadi saya juga sempat berfoto di photo spot aktivasi Pertamina, itu sangat bagus juga keren", ujar Rika.

Pada sesi sprint race MotoGP Mandalika 2024 pembalap Ducati Lenovo, Pecco Bagnaia keluar sebagai juara. Dia berhasil mengalahkan Enea Bastianini dan Marc Marquez yang berada di posisi dua dan tiga. 

Sementara, pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin yang merebut pole position GP Mandalika 2024. J Martin juga memecahkan rekor waktu lap tercepat di MotoGP Mandalika 2024 dengan 1 menit 29,088 detik tercecer ke posisi 10.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper