Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cedera, Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelsen, memutuskan mengundurkan diri dari turnamen Indonesia Open 2024.
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mundur dari Indonesia Open 2024 / Bisnis-Akbar
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mundur dari Indonesia Open 2024 / Bisnis-Akbar

Bisnis.com, JAKARTA - Tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelsen, memutuskan mengundurkan diri dari turnamen Indonesia Open 2024.

Turnamen BWF Super 1000 Indonesia Open 2024 akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, mulai Selasa (4/6/2024) hingga Minggu (9/6/2024).

Indonesia Open 2024 kehilangan salah satu pemain unggulan di sektor tunggal putra yakni Viktor Axelsen.

Pemain peringkat 1 dunia itu memutuskan untuk mundur karena kondisi kebugarannya yang kurang fit.

"Hi guys. I've been trying all I can to get ready for Indonesia Open, but unfortunately I'm not fit to play. Will miss playing here in Jakarta. I promise to be back soon again. (Hai semuanya. Saya sudah berusaha semaksimal mungkin mempersiapkan diri untuk Indonesia Open, tetapi sayangnya saya belum fit untuk bermain. Akan kangen bermain di Jakarta. Saya berjanji akan segera kembali lagi," tulis Viktor Axelsen di media sosial X, Senin (3/6/2024).

Kabar tersebut mendapat komentar dari netizen yang mendoakan pemain asal Denmark itu segera pulih dan bermain kembali.

Banyak yang menyebut keputusan Axelsen untuk mundur itu tepat, lantaran kesehatan lebih penting daripada pertandingan.

Apalagi Axelsen sudah mendapat tiket untuk tampil di turnamen multievent sedunia, yakni Olimpiade 2024 Paris.

Pemain 30 tahun itu diprediksi akan menepi beberapa saat agar kondisinya bisa pulih saat tampil di Olimpiade 2024 Paris.

Axelsen mengalami cedera pergelangan kaki kanan pada turnamen Singapore Open 2024 pekan lalu.

Cedera itu membuat Axelsen harus mengundurkan diri dari babak semifinal Singapore Open 2024.

Axelsen menjalani pemulihan agar siap tampil di Indonesia Open 2024, namun ternyata cederanya belum juga pulih.

Pemain asal Denmark itu adalah juara bertahan di ajang Indonesia Open. Tahun lalu Axelsen mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting di final Indonesia Open 2023.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper