Bisnis.com, SOLO - Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting sukses melaju ke babak perempat final Hong Kong Open 2023.
Babak 16 besar Hong Kong Open 2023 digelar di Hong Kong Colisseum pada hari ini, Kamis (14/9/2023).
Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting melaju ke babak perempat final setelah menyudahi perlawanan Leong Jun Hao dari Malaysia dengan skor 21-14, 21-11.
Ginting tampil dominan atas lawannya sejak awal pertandingan. Pada gim pertama, pemain asal Cimahi, Jawa Barat, itu unggul 7-2 berkat lima poin beruntun.
Tunggal putra terbaik Indonesia itu lantas meninggalkan Leong dengan skor 11-3 pada jeda interval gim pertama.
Usaha Leong untuk meladeni perlawanan Ginting terlihat tak membuat wakil Indonesia gentar. Ginting pun menyudahi gim pertama dengan skor 21-14.
Baca Juga
Memasuki gim kedua, Ginting tertinggal 1-3 pada awal permainan. Kematangan Ginting membuatnya membalikkan keadaan menjadi 7-5.
Tak cukup sampai di situ, ia memperlebar jarak poin menjadi 11-8 pada interval gim kedua.
Momentum positif diraih Ginting dan dimanfaatkan untuk membuat selisih poin menjadi lima, 15-10.
Ginting mencatat match point setelah pukulan Leong keluar dari area permainan. Tak butuh waktu lama, drive Ginting mengakhiri pertandingan dengan skor 21-11.
Hasil ini membuat pemain peringkat dua dunia itu lolos ke perempat final Hong Kong Open 2023.
Di babak selanjutnya, Ginting akan melawan wakil China Taipei, Su Li Yang, yang mendapat dua kemenangan walkover.