Bisnis.com, SOLO - Federasi sepak bola dunia (FIFA) melakukan inspeksi ke Jakarta International Stadium (JIS) yang disiapkan menjadi venue Piala Dunia U-17 2023.
Perwakilan FIFA meninjau JIS pada Sabtu (29/7/2023). Kunjungan itu juga didampingi oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria.
Kunjungan FIFA itu sekaligus untuk mengecek stadion yang akan menjadi venue Piala Dunia U-17 2023.
Ratu Tisha mengatakan, ada tiga poin utama yang akan diperiksa oleh FIFA, yakni kesiapan venue, kualitas venue, dan servis untuk tim peserta Piala Dunia U-17.
Terpisah, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo angkat bicara soal inspeksi FIFA ke JIS.
Dito mengatakan, FIFA menginspeksi seluruh stadion yang diusulkan menjadi venue tuan rumah Piala Dunia U-17, tak hanya JIS.
Baca Juga
"Jadi kalau hasilnya ini belum ada, karena ini menunggu setelah inspeksi seluruh stadion yang akan digunakan di [Piala Dunia] U-17," ucap Menpora Dito Ariotedjo, Sabtu (29/7/2023) malam.
Terkait rumput stadion JIS yang menjadi polemik karena dinilai tak sesuai standar FIFA, Dito mengatakan belum menerima laporan final.
"Dari rumput sendiri saya juga belum dapat laporan final, tapi apapun itu nanti kita akan menyesuaikan dengan apa yang menjadi standar FIFA," tutur Dito.
Sebelumnya, dalam surat tertanggal 20 Juli, FIFA sempat meminta rumput di JIS diganti. Hal itu karena rumput hybrid yang dipakai di JIS tak ideal untuk menggelar turnamen.
Dito mengatakan, laporan dari inspeksi FIFA itu akan diterima oleh PSSI dalam waktu dekat. Setelah ada laporan tersebut, timnya akan bergerak melakukan renovasi.
"Tadi kata Pak Ketum PSSI (Erick Thohir) harusnya by the end of the week, minggu depan itu sudah bisa menjadi pembahasan final dan resmi mana-mana saja venue yang akhirnya kita gunakan untuk Piala Dunia U-17 yang sudah berstandar FIFA," katanya.
Rencananya, FIFA akan menggelar inspeksi stadion calon tuan rumah Piala Dunia U-17 di Indonesia hingga 2 Agustus 2023.
Setelah ke Jakarta, tim dari FIFA bergerak ke Bandung pada Minggu (30/7/2023), kemudian Surabaya pada Senin (31/7/2023), dan Solo (1/8/2023).