Bisnis.com, SOLO - Prancis akan bersua Maroko pada semifinal Piala Dunia 2022, Kamis, 15 Desember 2022 pukul 02.00 dini hari WIB.
Maroko merupakan negara pertama di Afrika yang lolos ke Semifinal Piala Dunia 2022 Qatar. Mereka akan berjuang untuk memperpanjang rekor.
Sementara Prancis adalah juara bertahan, Les Blues tentu tak akan membiarkan marwahnya diinjak-injak tim kuda hitam.
Pertahanan Singa Atlas, julukan Maroko, menjadi perhatian besar hingga saat ini. Pada dini hari nanti, pelatih Walid Regragui mengintruksikan pemainnya agar mewaspadai Kylian Mbappe.
Memang, Mbappe diprediksi menjadi ancaman nyata buat lini belakang Maroko dan kiper andalan mereka Yassine Bounou.
"Kita harus memblokir Kylian, tapi bukan hanya dia,” kata Reragui.
Meski fokus utama tetap Mbappe, namun tampaknya Didier Deschamps sudah menyiapkan kejutan buat Walid dan timnya.
Sebab Deschamps telah menunjuk bomber lain yang diyakini bisa membongkar benteng kokoh timnas Maroko.
Siapa lagi jika bukan Antoine Griezmann. Menggunakan skema 4-3-2-1, Griezmann kemungkinan akan ditempatkan di posisi sayap kanan.
Berada di sisi kanan, di belakang penyerang tunggal yang berpotensi diisi Oliver Giroud, Griezmann nantinya bisa dipadukan dengan Dembele dan Mbappe.
Dengan formasi ini, kehadiran Griezmann tentu akan menghadirkan strategi ultra ofensif untuk timnas Prancis.
“Dia adalah tipe pemain yang benar-benar dapat mengubah tim karena dia pekerja keras dan sangat berbakat secara teknis,” kata Deschamps.