Bisnis.com, JAKARTA - Berikut hasil Argentina vs Kroasia pada semifinal Piala Dunia 2022. Tim Tango unggul 2-0 pada babak pertama berkat gol penalti Lionel Messi dan Julian Alvarez.
Argentina menghadapi Kroasia pada semifinal Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Qatar, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB.
Tim Tango menjejakkan satu kaki di final setelah unggul 2-0 atas Kroasia pada babak pertama. Dwigol Argentina dicetak oleh Lionel Messi (34'-penalti) dan Julian Alvarez (39').
Babak pertama dimulai dengan penguasaan bola untuk Argentina. Sebuah tusukan Nahuel Molina dari sisi kiri gagal diteruskan oleh pemain Tim Tango pada menit ketiga.
Tak ada peluang berbahaya yang diciptakan kedua tim pada 10 menit pertama pertandingan. Argentina dan Kroasia sama-sama masih mencari celah.
Benteng pertahanan Kroasia masih cukup rapat sehingga peluang Lionel Messi pada menit ke-22 berujung kegagalan.
Baca Juga
Tembakan ke arah gawang pertama dalam laga ini tercipta pada menit ke-25. Sepakan Alexis Mac Allister masih bisa ditepis Dominik Livakovic.
Kroasia mulai keluar dari tekanan pada pertengahan babak pertama. Sepakan Ivan Perisic pada menit ke-32 berujung tendangan gawang.
Argentina mendapat hadiah penalti sejurus kemudian. Julian Alvarez yang lolos dari perangkap offside dilanggar Dominik Livakovic di kotak terlarang.
Messi yang maju sebagai algojo sukses menaklukkan Livakovic dengan sepakan keras. 1-0 Argentina memimpin pada menit ke-34.
Keunggulan Argentina bertambah lima menit kemudian. Diawali serangan balik, Alvarez melakukan solo run dari tengah lapangan sebelum melepaskan tembakan kaki kanan akurat. 2-0 Argentina menjauh dari kejaran.
Argentina nyaris mencetak gol ketiga pada menit ke-43. Beruntung bagi Kroasia, tandukan Messi masih bisa dihalau Livakovic.
Skor 2-0 bertahan hingga wasit Daniele Orsato meniup peluit tanda turun minum. Argentina menatap final dengan keunggulan pada paruh pertama.
Susunan Pemain Argentina vs Kroasia
Argentina (4-4-2): Emiliano Martinez; Nahuel Molina, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico; Leandro Paredes, Enzo Fernandez, Rodrigo De Paul, Alexis Mac Allister; Lionel Messi, Julian Alvarez.
Pelatih: Lionel Scaloni
Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Borna Sosa, Dejan Lovren, Josko Gvardiol, Josip Juranovic; Luka Modric, Mateo Kovacic, Marcelo Brozovic; Ivan Perisic, Andrej Kramaric, Mario Pasalic.
Pelatih: Zlatko Dalic