Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar Negara Kuda Hitam yang Lolos Piala Dunia 2022, Ada Jepang dan Korea Selatan

Setidaknya tujuh tim yang berstatus kuda hitam lolos k babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Hwang Hee-chan pencetak gol kemenangan Korea Selatan atas Portugal
Hwang Hee-chan pencetak gol kemenangan Korea Selatan atas Portugal

Bisnis.com, SOLO - Berikut adalah daftar tim kuda hitam yang lolos ke Piala Dunia 2022.

Piala Dunia 2022 penuh kejutan. Beberapa tim yang diprediksi akan perkasa dan balas dendam di ajang ini justru tampil buruk dan akhirnya keluar.

Sebut saja Jerman yang sempat diyakini akan unjuk kebolehan. Berada di Grup E bersama Spanyol, Jepang dan Kosta Rika, Der Panzer diprediksi berjaya.

Namun yang terjadi justru sebaliknya, Jepang berhasil tampil mengejutkan dan lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup.

Sementara Jerman harus berkemas pulang karena berada di posisi ketiga klasemen grup dengan 4 poin.

Dan yang paling dramatis adalah kemenangan 2-1 Korea Selatan atas Portugal pada Sabtu, 3 Desember 2022 dini hari WIB.

Andai Taeguk Warriors tak menang, mereka dipastikan pulang karena Uruguay tampil beringas atas Ghana.

Namun gol kemenangan yang dicetak oleh Hwang Hee-chan membuat Korea Selatan lolos ke babak 16 besar sebagai runner up Grup H.

Selain Jepang dan Korea Selatan, berikut adalah daftar tim kuda hitam yang semula diremehkan tapi justru lolos ke fase gugur.

Daftar tim kuda hitam yang lolos ke babak 16 besar:

1. Maroko

2. Jepang

3. Korea Selatan

4. Sebegal

5. Amerika Serikat

6. Polandia

7. Australia

Jadwal babak 16 besar Piala Dunia 2022

Sabtu, 3 Desember 2022
- 22.00 WIB: Belanda Vs Amerika Serikat
Minggu, 4 Desember 2022
- 02.00 WIB: Argentina Vs Australia

- 22.00 WIB: Prancis Vs Polandia
Senin, 5 Desember 2022
- 02.00 WIB: Inggris Vs Senegal

- 22.00 WIB: Jepang Vs Kroasia
Selasa, 6 Desember 2022
- 02.00 WIB: Brasil Vs Korea Selatan

- 22.00 WIB: Maroko Vs Spanyol
Rabu, 7 Desember 2022
- 02.00 WIB: Portugal Vs Swiss



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper