Bisnis.com, JAKARTA - Mungkin banyak yang belum tahu siapa saja pemain muslim Piala Dunia 2022. Mengingat gelaran sepak bola paling bergengsi di dunia ini sudah dilaksanakan di Qatar.
Dalam ajang ini, sudah dipastikan 32 negara ikut bersaing untuk mendapatkan trofi dan gelar juara. Para pemain terbaik ini sudah bersiap dalam ajang sepak bola paling bergengsi ini, tidak terkecuali para pemain muslim.
Setelah opening ceremony, agenda dilanjutkan dengan pertandingan pertama antara tuan rumah Qatar melawan Ekuador. Pertandingan ini sudah berlangsung sejak Minggu (20/11/2022) pukul 23.00 WIB di Stadion Al Bayt.
Berikut ini adalah beberapa pemain muslim Piala Dunia 2022 yang sudah dilansir dari berbagai sumber:
1. Hakim Ziyech
Hakim Ziyech menjadi pemain andalan timnas Maroko di Piala Dunia 2022. Beroperasi di sektor sayap kanan, Ziyech merupakan pemeluk agama Islam yang taat.
Saat memasuki bulan suci Ramadan, Ziyech tetap bermain dengan apik bersama timnya sambil menjalankan ibadah puasa. Hal itu ia lakukan sejak membela Ajax Amsterdam dan kini berlanjut di Chelsea.
2. Sardar Azmoun
Sardar Azmoun merupakan pemain asal Iran. Dari 65 pertandingan bersama timnas Iran, ia sudah mencetak gol sebanyak 41 kali. Di level klub, saat ini ia membela Bayer Leverkusen.
Baca Juga
Sebelumnya, ketia ia bermain untuk klub Rusia Zenit Saint-Petersburg, Azmoun juga juara Liga Rusia sebanyak 3 tahun berturut-turut dan meraih dua gelar Russia Super Cup.
3. Almouz Ali
Pria yang saat ini bermain untuk klub Al-Duhail ini sudah bertanding sebanyak 85 kali dan mencetak gol sebanyak 42 kali bersama timnas Qatar.
Ali lahir pada tanggal 19 Agustus 1996. Ia merupakan salah satu punggawa timnas Qatar saat juara Piala Asia AFC 2019.
4. Antonio Rudiger
Antonio Rudiger merupakan seorang pemain bola profesional asal Jerman yang bermain sebagai bek tengah untuk klub LaLiga Real madrid dan tim nasional Jerman.
Sosok yang taat beribadah ini sudah berusia 29 tahun. Sejak bergabung dengan Timnas Jerman, ia sudah bertanding sebanyak 54 kali dan mencetak 2 gol.
Itulah beberapa pemain muslim piala dunia yang mungkin belum kamu tahu.