Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Inggris: Duo Manchester Raih Poin Penuh, Liverpool Menang Besar

Berikut has lengkap Liga Inggris pekan keempat, Sabtu (27/8/2022)
Pesepak bola Liverpool Jordan Henderson (kanan) berebut bola dengan Pesepak bola AFC Bournemouth Jordan Zemura pada pertandingan Liga Premier di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (27/8/2022). Liverpool bantai AFC Bournemouth 9-0. /Antara Foto-Reuters-Phil Noble
Pesepak bola Liverpool Jordan Henderson (kanan) berebut bola dengan Pesepak bola AFC Bournemouth Jordan Zemura pada pertandingan Liga Premier di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (27/8/2022). Liverpool bantai AFC Bournemouth 9-0. /Antara Foto-Reuters-Phil Noble

Liverpool 9-0 Bournemouth

Liverpool ditantang Bournemouth pada pekan keempat, Sabtu (27/8/2022) di Anfield Stadium. Bermain dengan skuad terbaiknya, Liverpool langsung tancap gas dengan menjebol gawang Bournemouth lewat Luis Diaz. Tak sampai situ, tiga menit setelahnya giliran Harvey Elliot yang menggandakan skor The Reds.

Tidak puas dengan dua gol, Liverpool kembali mencetak dua gol tambahan lewat Alexander Arnold dan Roberto Firmino. Petaka kembali datang bagi tim tamu setelah Virgil Van Dijk menutup babak pertama dengan keunggulan 5-0 bagi Liverpool atas Bournemouth.

Memasuki babak kedua, Liverpool seakan tidak puas dengan lima golnya, mereka kembali menambah keunggulan lewat gol bunuh diri dari Chris Mepham dan Firmino sehingga membuat skor menjadi 7-0.

Tidak sampai situ, Liverpool kembali menambah pundi pundi gol lewat Fabio Carvalho dan Luis Diaz sehingga membuat skor menjadi 9-0. Skor ini bertahan hingga wasit meniup peluit panjang di Anfield.

Brentford 1-1 Everton

Everton menantang Brentford dalam lanjutan pekan keempat, Sabtu (27/8/2022). Bermain dihadapn pendukung Brentford, Everton langsung tancap gas sejak menit awal.

Hasilnya, Anthony Gordon berhasil mencetak gol perdana bagi Everton dan membuat skor menjadi 1-0. Skor tersebut bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan.

Memasuki babak kedua, Everton yang mengasuai pertandingan di babak pertama seakan kehilangan arah di pertengahan babak kedua. Hasilnya, tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan lewat gol dari Vitaly Janelt dan hasil ini bertahan hingga akhir babak kedua sehingga skor keduanya sama kuat 1-1

Arsenal 2-1 Fulham

Arsenal kedatangan tamu Fulham pada pekan keempat Liga Inggris, Sabtu (27/8/2022) di Emirates Stadium. Bermain ngotot sejak awal laga, kedua tim belum bisa mencetak satu pun gol di babak pertama dan membuat skor masih sama kuat 0-0.

Lanjut pada babak kedua, Fulham unggul lebih dulu berkat gol Mitrovic. Namun, Arsenal berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Odegard. Jelang laga usai, Arsenal kembali mencetak gol lewat Gabriel dan membuat mereka menang atas Fulham dengan skor 2-1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukman Nur Hakim

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper