Bisnis.com, JAKARTA - Kompetisi Liga Inggris musim 2022-2023 dan beberapa tim papan atas berhasil meraih kemenangan, seperti juara bertahan Manchester City, Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.
Selain soal kemenangan tim, sejumlah pemain juga sudah melewati debutnya. Salah satunya ialah striker Manchester City, Erling Haaland, dan penyerang Liverpool, Darwin Nunez. Kedua pemain itu baru memulai musim perdananya di Liga Inggris. Media-media bahkan sudah lama berupaya membandingkan keduanya.
Erling Haaland bisa dibilang memulai debut lebih manis bersama timnya. Ia memborong dua gol saat Manchester City menang atas West Ham dengan skor 2-0. Sementara Darwin Nunez memberi sumbangan satu gol kala Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh Fulham.
Goal melaporkan Haaland masuk dalam daftar pemain debutan di Liga Inggris yang paling impresif. Sebelum pemain asal Norwegia itu, banyak pemain lain juga melakukan hal yang sama di laga pertama Liga Inggris.
Berikut 10 pemain yang merasakan debut manis di Liga Inggris.
1. Alan Shearer (Blackburn vs Crystal Palace, 1992)
Alan Shearer tiba di Blackburn dari Southampton dengan harga 3,3 juta pound. Ini adalah rekor transfer di Liga Inggris saat itu. Dalam pertandingan Premier League pertamanya, Shearer mencetak dua gol menakjubkan, membantu Blackburn bermain imbang 3-3 melawan Crystal Palace.
2. Jurgen Klinsmann (Tottenham vs Sheffield Wednesday, 1994)
Mantan pemain Timnas Jerman itu bergabung dengan Spurs seharga 2 juta pound. Pada debutnya di Liga Inggris melawan Sheffield Wednesday, Klinsmann mencetak gol untuk memastikan kemenangan 4-3 untuk Tottenham.
3. Fabrizio Ravanelli (Middlesbrough vs Liverpool, 1996)
Fabrizio Ravanelli mencetak hat-trick dalam pertandingan Liga Premier pertamanya. Penampilan impresif mantan pemain internasional Italia itu membantu Boro meraih hasil imbang 3-3 melawan Liverpool.