Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Timnas Indonesia vs Filipina, Piala AFF U-16: Bima Turunkan Arkhan

Pelatih tim nasional U-16 Indonesia Bima Sakti menurunkan pemain berusia 14 tahun lawan Filipina dalam Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo.
Bima Sakti Tukiman/Antara-Puspa Perwitasari
Bima Sakti Tukiman/Antara-Puspa Perwitasari

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih tim nasional U-16 Indonesia Bima Sakti menurunkan pemain berusia 14 tahun lawan Filipina dalam Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (31/7/2022).

Arkhan Kaka Putra Purwanto yang berusia 14 tahun berposisi penyerang, didampingi oleh Muhammad Nabil Asyura di lini depan.

Sementara di tengah ada Muhammad Kafiatur Rizky, Narendra Tegar Islami, Achmad Zidan Arrosyid dan M. Riski Afrisal.

Sebagai pengawal benteng pertahanan, Bima menempatkan sang kapten M. Iqbal Gwijangge, Rizdjar Nurviat Subagja, Sulthan Zaky Razak dan Habil Abdillah Akbar.

Untuk posisi kiper diisi oleh Andrika Rachman.

Di kubu Filipina, sang juru taktik Christopher Pedimonte juga memiliki satu pemain berusia 14 tahun di sebelas pertama yakni bek Carlito Vergara.

Sebelumnya Bima Sakti menargetkan tiga poin dari laga perdana skuadnya di Piala AFF U-16 2022 melawan Filipina, Minggu (31/7), di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, mulai pukul 20.00 WIB.

"Target kami menang," ujar Bima di Sleman, Yogyakarta, Sabtu.

Meski demikian, juru taktik berusia 46 tahun itu tidak ingin anak-anak asuhnya hanya sekadar menundukkan lawan.

Kemenangan, bagi Bima, adalah juga soal cara. Dia ingin skuad berjuluk "Garuda Asia" meraup kejayaan dengan cara yang mantap.

"Kami harus menang dengan proses yang benar, dengan sportif. Kami mesti menghormati semua lawan," tutur pemain timnas Indonesia era 1990-an itu.

Bima Sakti pun menyebut bahwa dirinya sudah menentukan 11 pemain yang masuk dalam daftar sebelas pertama untuk laga kontra Filipina.

Akan tetapi, dia menekankan bahwa semua pemainnya saat ini, yang berjumlah 28 orang, penting posisinya di tim.

"Semua pemain penting, entah itu yang masuk pada babak kedua atau hanya bermain semenit-dua menit," kata Bima.

Berikut susunan pemain Timnas Indonesia vs Filipina:

Timnas U-16 Indonesia: Andrika Rachman-pg, Rizdjar Subagja, Habil Akbar, M. Iqbal Gwijangge (kapten), Sulthan Razak, Muhammad Kafiatur, Narendra Tegar Islami, Achmad Zidan Arrosyid, M. Riski Afrisal, Arkhan Kaka Purwanto, Muhammad Nabil Asyura.

Timnas U-16 Filipina: Cesar Castro-pg, Carlito Vergara, Mattheus Ho Lim, Alexander John Sabatin, Bacchus Ekberg, Jared Reyes Pena (kapten), Jaryl Pineda, Lucas Andan, Marcus Arias, Sam Salingay, Kent Belgira.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antaranews
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper