Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ketum PSSI Pastikan Shin Tae-yong Tetap Melatih Timnas Indonesia Senior

Ketua umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan memastikan pelatih Shin Tae-yong tetap melatih timnas Indonesia senior.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengunjungi TC timnas U-23 Indonesia / PSSI
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengunjungi TC timnas U-23 Indonesia / PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan memastikan pelatih Shin Tae-yong tetap melatih timnas Indonesia senior.

Sebelumnya ada wacana, pelatih Shin Tae-yong akan menangani timnas Indonesia U-19 untuk persiapan Piala Dunia U-20 yang akan dilaksanakan tahun depan.

Menjawab pertanyaan kalian selama ini, saya pastikan Coach Shin Tae-Yong tetap melatih Timnas Senior dan Timnas U-20 sampai akhir Desember 2023," tulis  Mochamad Iriawan dalam akun resmi twitternya, Jumat (17/6/2022).

Pria yang disapa dengan Iwan Bule ini juga memuji raihan prestasi yang dibuat Shin Tae-yong termasuk membawa Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 setelah absen selama 15 tahun.

"Saranghaeyo Coach, saya bangga kita bisa kembali ke Piala Asia. Tetap semangat membawa Timnas Garuda menjadi berprestasi!

Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2023 setelah menjadi lima runner up terbaik. Timnas Garuda meraih enam poin hasil menang atas Kuwait dengan skor 2-1 dan Nepal 7-0.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper