Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sea Games 2021: Dayung Jadi Lumbung Emas, Wushu dan Triatlon Sumbang Medali

Perolehan medali kontingen Indonesia di Sea Games 2021 terus bertambah dari tiga cabang yakni dayung, wushu, dan triatlon.
Atlet dayung Indonesia menyabet medali emas di SEA Games 2021 / Antara
Atlet dayung Indonesia menyabet medali emas di SEA Games 2021 / Antara

Wushu Sabet Emas Pertama di Sea Games 2021

Cabang olahraga wushu meraih medali emas pertama di Sea Games 2021 lewat Alisya Mellynmar.dalam nomor Taolu Taiji Quan Putri.

Alisya mengumpulkan nilai 9,71 untuk mengalahkan atlet Singapura, Agatha Chrystenz (9,69), dan Sy Xuan Sydney (9,68) dari Malaysia dalam perlombaan di Cau Giay Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Sabtu (14/5/2022).

Atlet 20 tahun itu tampil tenang dihadapan sembilan orang dewan juri, namun tetap agresif dan kuat saat mengeluarkan jurus-jurus yang mengundang tepuk tangan penonton tuan rumah.

Selain emas, wushu juga menambah dua perak dari Nicholas pada nomor Taolu Taiji Jian Putra dengan nilai 9,71 dan Haris Horatius pada nomor Taoulu Nan Quan Putra dengan nilai 9,70.

Namun, dua nomor lainnya yang dipertandingkan hari ini gagal menyumbang medali. Nadhira Maurizka dan Zoura Nebulani tidak dapat membawa pulang medali dari Taolu Taiji Quan Putri. Demikian pula dengan Eugina Diva Widodo yang tampil pada nomor Taoulu Dao Shu.

Meski begitu, perolehan satu emas dan dua perak hari ini menambah peraihan medali untuk wushu yang telah mengumpulkan satu perak dan satu perunggu pada hari sebelumnya.

Medali perak dipersembahkan oleh Nandhira Mauriskha dari nomor Taolu Jian Shu putri, sedangkan perunggu disumbangkan oleh Seraf Naro Siregar dari Taolu Chang Quan putra, Jumat (13/5/2022).

Halaman
  1. 1
  2. 2
  3. 3

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper