Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Bali United vs Persipura, Komentar Pelatih, Susunan Pemain

Prediksi Bali United vs Persipura, Komentar Pelatih, Susunan Pemain
Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra /Antara
Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra /Antara

Susunan Pemain, Rekor Pertemuan Hingga Kabar Tim

Performa dan rekor pertemuan kedua tim

Bali United kini dalam trend positif setelah Ilija Spasojevic cs mengantongi empat kemenangan dari lima laga terakhir, satu laga lainnya berakhir imbang.

Sementara Persipura Jayapura tampak belum mampu bangkit dari keterpurukan. Yehven Bokashvili cs hanya mengantongi satu kemenangan dari lima laga terakhir, dengan empat laga lainnya berakhir dengan tiga kekalahan dan satu kali imbang.

Rekor pertemuan kedua tim di BRI Liga 1 sebenarnya lebih memihak kepada Persipura Jayapura. Dari 9 laga terakhir, Persipura mengantongi empat kemenangan sementara Bali United hanya dua kemenangan, tiga laga lainnya berakhir imbang.

Akan tetapi dalam pertemuan pertama musim ini Bali United mampu meraih kemenangan 1-0. Gol Ricky Fajrin pada masa tambahan waktu babak kedua memastikan tiga angka untuk Bali United.

Kabar Tim Bali United dan Persipura Jayapura

Teco juga diuntungkan dengan kondisi timnya yang tak mengalami masalah cedera berarti. Dia hanya akan kehilangan gelandang Kadek Agung yang mengalami cedera lutut.

Dia bisa menurunkan seluruh pemain terbaiknya termasuk Ilija Spasojevic yang memuncaki daftar top skor BRI Liga 1 sementara waktu dengan 18 gol serta Privat Mbarga yang membuktikan mampu langsung memberikan efek positif setelah bergabung pada bursa transfer paruh musim Januari lalu.

Sementara Persipura Jayapura sempat disebut harus kehilangan enam pemainnya karena positif Covid-19. Masih belum disebutkan siapa saja pemain mereka yang harus absen.
Prediksi susunan pemain:

Bali United: Nadeo Arga Winata; Leonard Tupamahu, Ricky Fajrin, I Made Andhika Pradana Wijaya, Willian Pacheco; Sidik Saimima, Eder Henrique, Brwa Hekmat; Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, Jean Privat

Persipura Jayapura: Fitrul Dwi Rustapa; Donni Monim, David Kevin Wato, Yustinus Paew, I Nyoman Nikson Ansanay; Ian Louis Kabes, Nelson Alom, Ramai Rumakiek, Fridolin Yoku; Ferinando Pahabol, Ramiro Fergongzi

Melihat fakta-fakta di atas, Bali United dipastikan berpeluang besar untuk meraih kemenangan pada laga malam ini. Apalagi Stefano Lilipaly cs dipastikan memiliki motivasi berlebih karena berpeluang untuk naik ke puncak klasemen.

Dengan masalah yang dialami oleh Persipura Jayapura, peluang Bali United untuk meraih kemenangan pun dipastikan akan semakin besar.

Laga BRI Liga 1 antara Bali United vs Persipura Jayapura akan berlangsung pada Kamis malam 24 Februari 2022 pukul 20.45 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper