Bisnis.com, JAKARTA – Kontestan Serie A Italia Sampdoria pada Selasa (23/3/2021) mengumumkan bahwa mereka telah memperpanjang kontrak Manolo Gabbiadini hingga Juni 2026.
Satu video menggambarkan Gabbiadini sebagai karakter anime, dan seseorang yang dikendalikan dari jarak jauh oleh seorang gamer.
“X-ray kaki kiri, kekuatan api, balok es… Gabbiadini dan kekuatan supernya akan terus menyenangkan para pendukung setia Blucerchiati! SuperGabbia-2026, petualangan berlanjut…”
Striker Timnas Italia berusia 29 tahun itu kembali ke Sampdoria dari Southampton pada Januari 2019, setelah sebelumnya mengenakan seragam Blucerchiati dari 2013 hingga 2015.
Dia baru saja kembali beraksi setelah cedera jangka panjang, sehingga hanya membuat delapan penampilan di ajang kompetitif musim ini.
Gabbiadini memulai karier profesional di Atalanta Bergamo. Selain bersama Southampton, dia sempat pula berseragam Bologna.
Baca Juga
Dia memiliki 11 caps bersama Timnas Italia sejak debutnya pada 2012 dengan mengontribusi dua gol yakni ketika Gli Azzurri menang 2–1 di laga uji coba melawan Rumania pada November 2015 dan ketika menghantam Liechtenstein 5–0 di kualifikasi Piala Dunia 2018 pada Juni 2017.
Sampdoria saat ini menempati peringkat ke-10 klasemen sementara Serie A dengan koleksi nilai 35 hasil 10 kemenangan, lima seri, dan 13 kali menelan kekalahan.