Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tuchel Enggan Tanggapi Rumor Chelsea Incar Haaland dan Upamecano

Chelsea dilaporkan menjadikan penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland sebagai target prioritas mereka pada musim panas ini.
Striker Borussia Dortmund Erling Haaland/Bundesliga.com
Striker Borussia Dortmund Erling Haaland/Bundesliga.com

Bisnis.com, JAKARTA - Chelsea dilaporkan menjadikan penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland sebagai target prioritas mereka pada musim panas ini. Selain itu, mereka juga menjadi salah satu dari sejumlah klub yang memantau bek RB Leipzig Dayot Upamecano.

Menggapi soal kabar tersebut, Thomas Tuchel mengakui bahwa dia mempunyai minat terhadap dua pemain itu. Namun, dia tidak mau berbicara banyak mengenai spekulasi mendatangkan Erling Haaland dan Dayot Upamecano ke Stamford Bridge.

Ketika ditanya apakah The Blues akan mengajukan tawaran untuk Haaland dan Upamecano musim panas ini, Tuchel menjawab: "Saya dapat memahami minat Anda pada pertanyaan itu dan saya dapat memahami minat setiap penggemar dan pendukung dalam membicarakan hal ini."

"Saya juga selalu menjadi penggemar dan tertarik dengan apa yang sedang terjadi. Tapi sekarang ini Februari. Jalan masih panjang," ucapnya.

"Seperti yang Anda ketahui saya atau yang lebih mengenal saya, saya tidak akan membicarakan pemain lain secara terbuka ketika mereka terikat kontrak."

"Ini adalah bentuk rasa hormat yang kami tunjukkan kepada mereka, tetapi pertama-tama kami tunjukkan kepada para pemain kami."

"Kami memikirkan bek tengah dan penyerang kami terlebih dahulu, kami mendorong mereka hingga batas kemampuannya. Segala sesuatu yang lain akan diputuskan secara tertutup."

Terkait dengan rencana belanja pemain musim panas ini, Thomas Tuchel yang menggantikan Frank Lampard sebagai pelatih Chelsea pada Januari, berharap mendapat dukungan finansial seperti yang sebelumnya didapat pendahulunya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper