Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Arsenal & Real Madrid Capai Kesepakatan Peminjaman Martin Odegaard

Kontestan Liga Primer Inggris Arsenal dan juara La Liga Spanyol Real Madrid dilaporkan telah mencapai kesepakatan peminjaman gelandang serang Martin Odegaard.
Marton Odegaard resmi berseragam Arsenal./YouTube
Marton Odegaard resmi berseragam Arsenal./YouTube

Bisnis.com, JAKARTA – Kepindahan Martin Odegaard dari Real Madrid ke Arsenal dengan status sebagai pinjaman semakin dekat di tengah laporan bahwa biaya telah disepakati oleh kedua tim.

Skuad asuhan Mikel Arteta banyak dikaitkan dengan kepindahan pemain Timnas Norwegia itu setelah dia gagal memforsir masuk ke rencana pelatih Madrid Zinedine Zidane musim ini.

Kedua belah pihak dengan senang hati memberikan pinjaman hingga akhir musim ini, dengan laporan dari Marca yang mengklaim The Gunners London telah menyetujui paket bernilai 2,8 juta euro.

Pada tahap ini, tidak ada pihak yang mengindikasikan kesepakatan akan menyertakan opsi pembelian, dengan Zidane ingin mempertahankan opsi masa depan sang pemain di Madrid.

Mantan pemain pinjaman Real Sociedad itu diperkirakan melakukan perjalanan ke Inggris dalam 48 jam ke depan menjelang pemeriksaan medis di London Utara.

Kedua klub bertekad memastikan kesepakatan selesai sebelum jendela transfer ditutup akhir pekan depan, dengan Odegaard bergabung dengan sesama bintang pinjaman Los Blancos Dani Ceballos di Stadion Emirates.

Odegaard, gelandang seranag berusia 22 tahun, merupakan pemain Timnas Norwegia di level senior termuda sepanjang sejarah ketika mulai membela negaranya pada 2014 ketika baru berusia 16 tahun.

Sensasi itu membuat Real Madrid merekrutnya dari Strømsgodset pada 2015, tetapi keberadaan di ibu kota Spanyol tak mulus. Dia lebih banyak dipinjamkan, sebelum ke Sociedad, dia dipinjamkan Madrid ke dua klub Eredivisie Belanda, Heerenveen dan Vitesse Arnhem.

Dia hanya membela tim senior Real Madrid dalam delapan pertandingan, sedangkan catatannya membela Timnas Norwegia senior mencapai 25 caps dengan mencetak satu gol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Football Espana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper