Bisnis.com, JAKARTA – Ligue 1 Prancis segera memasuki rangkaian pertandingan pekan ke-20 atau matchday pertama putaran kedua dengan Lyon memimpin klasemen atau juara paruh musim dengan nilai 40.
Perolehan nilai skuad asuhan Rudi Garcia itu hanya 1 lebih baik dibandingkan dengan juara bertahan Paris Saint-Germain yang menempati setrip kedua klasemen sementara.
Dalam pekan ke-20 ini, kedua tim tersebut berpeluang untuk memetik poin penuh. Lyon menghadapi peringkat 12 Metz yang hanya mampu memetik 2 poin dalam tiga pertandingan liga terakhir, sedangkan PSG jumpa peringkat ketujuh Angers yang sepanjang liga musim ini telah tujuh kali kalah.
Namun, kedua tim tersebut terpeleset, katakanlah hanyha mampu meraih hasil imbang, mereka terancam disalip Lille yang dengan nilai sama dengan PSG, saat ini menempati peringkat ketiga karena kalah selisih gol dari sang juara bertahan.
Pada pekan kali ini, Lille, yang ditangani pelatih Christophe Galtier, akan menjamu pertingkat 14 Stade Reims.
Melihat kesenjangan posisi kedua tim di klasemen sementara, wajar jika Lille dijagokan bakal memetik 3 poin atas Stade Reims. Namun, Lille tetap mesti waspada, karena Stade Reims sedang on fire. Mereka tidak terkalahkan dalam lima pertandingan dengan tiga kali menang dan dua seri.
Posisi tiga teratas milik Lyon, PSG, dan Lille itu jauh meninggalkan tim-tim lainnya. Peringkat keempat klasemen sementara saat ini Monaco terpaut 6 poin di belakang PSG dan Lille.
Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-20 (dalam WIB):
Sabtu, 16 Januari:
03:00 Montpellier vs Monaco
23:00 Marseille vs Nimes
Minggu, 17 Januari:
03:00 Angers vs Paris Saint-Germain
19:00 Brest vs Stade Rennais
21:00 Lorient vs Dijon
21:00 Nantes vs Lens
21:00 Nice vs Bordeaux
21:00 Strasbourg vs Saint-Etienne
23:00 Lille vs Stade Reims
Senin, 18 Januari:
03:00 Lyon vs Metz.