Bisnis.com, JAKARTA – Ligue 1, kompetisi teratas dsalam sistem sepak bola Prancis, segera menggelar rangkaian pertandingan pekan ketiga.
Rangkaian pertandingan matchday ketiga ini diawali dengan big match dan diakhiri pula dengan big match lainnya.
Dua tim dengan sejarah hebat di Ligue 1, Bordeaux dan Lyon, akan memulai rangkaian pertandingan pekan ketiga. Lyon juara tujuh kali Ligue 1, terakhir pada 2008, sedangkan Bordeaux juara enam kali, terakhir 2009.
Sementara itu, juara bertahan Paris Saint-Germain akan menutup rangkaian laga matchday ketiga dengan menjamu runner-up musim lalu Marseille.
Kedua tim juga sama-sama mengoleksi gelar juara Ligue 1 sebanyak sembilan kali, hanya satu lebih sedikit ketimbang Saint-Etienne yang merupakan pemegang rekor juara paling sering meski terakhir mendapatkannya pada 1981 atau 39 tahun silam.
Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ketiga (dalam WIB):
Sabtu, 12 September:
02:00 Bordeaux vs Lyon
22:00 Montpellier vs Nice
Minggu, 13 September:
02:00 Saint-Etienne vs Strasbourg
18:00 Lille vs Metz
20:00 Angers vs Stade Reims
20:00 Dijon vs Brest
20:00 Lorient vs Lens
20:00 Nimes vs Stade Rennais
22:00 Monaco vs Nantes
Senin, 14 September:
02:00 Paris Saint-Germain vs Marseille.