Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Manchester City vs Lyon, Guardiola: Tidak Ada Kesempatan Kedua

Manajer Manchester City Pep Guardiola mengatakan laga lawan Lyon di perempat final Liga Champions, Minggu (16/8/2020) dini hari nanti sangat istimewa. 
Pep Guardiola/Reuters-Jon Super
Pep Guardiola/Reuters-Jon Super

Bisnis.com, JAKARTA - Manajer Manchester City Pep Guardiola mengatakan laga lawan Lyon di perempat final Liga Champions, Minggu (16/8/2020) dini hari nanti sangat istimewa. 

"Ini sekali seumur hidup. Ini istimewa," kata Guardiola dikutip dari Daily Mail, Sabtu (15/8/2020).

Guardiola tentu memimpikan trofi Liga Champions yang terakhir kali didapatkan kala melatih Barcelona. Saat itu, ia memiliki beberapa pemain bintang yang mempermudah kerjanya memperoleh trofi tertinggi klub di Eropa tersebut. Namun, kali ini, ia akan membawa Kevin de Bruyne dan kolega untuk menguasai sepakbola Eropa.

"Kami harus tetap kuat dalam pikiran. Permainan ini akan dipengaruhi mentalitas, kepala dan roh untuk memimpin, semua hal, saya pikir para pemain siap melakukannya," ujar dia.

Manchester City akan meladeni permainan Olimpique Lyon dalam babak perempatfinal Liga Champions, Minggu dini hari nanti. Tidak ada kerumunan penonton, hanya satu pertandingan hidup atau mati, City butuh memenangkan tiga pertandingan tersisa Liga Champions.

"Para pemain terbiasa dengan satu pertandingan ini. Jika kami kalah, kami pulang ke Manchester, tetapi jika kami menang, kami bertahan untuk beberapa hari lagi. Tidak ada kesempatan kedua. Anda bisa masuk atau keluar. Ini sangat berbeda dengan Liga Champions biasanya," ujar mantan pelatih Bayern Munchen. Kemenangan atas Lyon juga akan membawa timnya menghadapi Bayern Munchen yang sukses mempermalukan Barcelona dengan skor telak 8-2.

Dua perempatfinal juga dramatis. Paris Saint-German (PSG) dan RB Leipzig memenangkan pertandingan mereka. Dengan tidak adanya lagi klub-klub seperti Liverpool, Real Madrid dan Juventus, kompetisi tahun ini berlangsung lebih segar.

"Sangat penting untuk mengalahkan raja-raja kompetisi ini, tetapi ketika Anda memainkan kompetisi ini dalam pertandingan satu kali, apa pun bisa terjadi. Tidak ada favorit, ini saatnya untuk menunjukkan diri kami sebenarnya. Saya ingin tim melakukan semua yang ada dalam pikiran dan jiwa mereka. Setelah itu, sepak bola akan menentukan apakah kami pantas menang atau tidak," ujar dia.

Guardiola memenangkan Liga Champions dua kali bersama Barcelona, tetapi gagal mencapai final selama tiga tahun ketika menangani Bayern Munchen. Jika City menang, mereka akan berada di semifinal pertama mereka di bawah Guardiola. Tentu ini sangat emosional bagi Guardiola yang ingin menunjukkan para pemainnya mungkin mewujudkan keinginan untuk menjuarai Liga Champions.

Namun, misi Guardiola dan Manchester City tidak akan mudah. Tanpa andalan di lini depan, Sergio Aguero, Guardiola harus memutar otak untuk mengantisipasi kejutan Lyon yang pernah menjuarai Ligue 1, tujuh musim berturut-turut.

Guardiola kemungkinan akan memasukan Phil Foden, 20 tahun, dalam skema permainannya setelah tampil apik ketika menyingkirkan Real Madrid. Dengan begitu, Guardiola pun bisa mengambil alih jalannya pertandingan demi melenggang ke semifinal Liga Champions.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper