Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Piala Super Spanyol, Ramos Sebut Atletico Bukan Musuh Madrid

Menjelang final Piala Super Spanyol, kapten Real Madrid menegaskan Atletico Madrid bukanlah musuh.
Bek dan kapten Real Madrid Sergio Ramos/Reuters-Thilo Schmuelgen
Bek dan kapten Real Madrid Sergio Ramos/Reuters-Thilo Schmuelgen

Bisnis.com, JAKARTA – Kapten Real Madrid Sergio Ramos mencoba menenangkan ketegangan menjelang final Piala Super Spanyol melawan Atletico Madrid pada Senin (13/1/2020) mul;ai pk. 01.00 WIB di Jeddah, Arab Saudi.

Pemain Timnas Spanyol akan memimpin tim untuk final Piala Super keenamnya di Jeddah, tetapi bek tengah veteran itu menegaskan tidak akan ada fokus pada persaingan sengit antara kedua klub.

Los Blancos telah menikmati rekor luar biasa baru-baru ini atas tim Diego Simeone, dengan hanya satu kekalahan dalam enam pertemuan terakhir mereka, serta membuang mereka keluar dari Liga Champions dua kali dalam beberapa tahun terakhir.

"Selalu jelek untuk berbicara tentang persaingan dalam sepak bola. Selalu ada persaingan, tentu saja. Saya tidak melihat tim mana pun sebagai musuh, hanya sebagai rival langsung. Orang-orang dapat membuat itu [sebutan musuh] sesuai dengan keinginan mereka," kata Ramos kepada Marca dan dikutip Football Espana pada Minggu (12/1/2020) WIB.

Pemain berusia 33 tahun ini mencetak dua gol dalam empat pertandingan terakhirnya melawan rival sekota mereka. Ramos punya rekor buruk tentang kedisplinan bermain di lapangan dengan beberapa kali menerima kartu merah, tapi dia tidak pernah diusir dari lapangan ketika menghadapi Atletico.

Real Madrid melaju ke final setelah menaklukkan Valencia dengan skor 3 - 1 di semifinal, sedangkan Atletico menundukkan Barcelona dengan skor 3 - 2 dengan dua gol mereka terjadi pada 10 menit akhir pertandingan.

Madrid telah 10 kali menggondol trofi Piala Super Spanyol, sedangkan Atletico mendapatkannya sebanyak dua kali.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Football Espana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper