Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Badak Lampung Imbangi Borneo FC 1-1, Gusur Persija ke Posisi 15

Borneo FC bermain imbang 1-1 melawan Badak Lampung FC dalam pertandingan pekan ke-27 Liga 1 hari ini, Selasa (5/11/2019). Ini videonya.
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Borneo FC bermain imbang 1-1 melawan Badak Lampung FC dalam pertandingan pekan ke-27 Liga 1 hari ini, Selasa (5/11/2019).

Borneo FC unggul 1-0 terlebih dahulu oleh gol Matias Conti  menit 39 babak pertama. Namun, Badak Lampung memupus kemenangan tuan rumah dengan mencetak gol balasan menit 90+1 melalui sundulan Aulia Hidayat. Simak kronologi kedua gol tersebut di bawah.

Kendati membawa pulang 1 poin, Badak Lampung mampu mendongkrak posisinya naik satu tingkat ke posisi ke-14 menggusur Persija.  Badak Lampung dan Persija sama-sama mengoleksi 27 poin, namun Badak Lampung unggul dalam head to head karena pernah mengalahkan Persija 1-0 saat melawat ke kandang Macan Kemayoran.

Berikut klasemen seusai laga Borneo FC vs Badak Lampung tersebut.

Klasemen selengkapnya

Jadwal pertandingan dari Liga-indonesia.id menyebutkan bahwa ini adalah laga kandang bagi Borneo FC dengan menggelar laga di Stadion Segiri Samarinda Kaltim dengan jadwal kick off pukul 18.30 WIB.

Pertandingan Borneo FC vs Badak Lampung tersebut disiarkan langsung oleh Ochannel. Simak cuplikannya dari Youtube UR Sport  di atas.

Pertemuan terakhir Borneo FC vs Badak Lampung berlangsung di markas Badak Lampung pada pekan ke-10 tanggal 22 Juli 2019.

Pertandingan tersebut berakhir imbang 1-1. 

20:36 WIB
Babak II

Pertandingan berakhir imbang 1-1. Borneo FC unggul 1-0 terlebih dahulu di babak pertama, namun Badak Lampung mampu menyamakan skor 1-1 di menit-menit terakhir pertandingan.

Borneo FC dan Badak Lampung harus puas dengan mendapat tamabahan 1 poin dari hasil pertandingan tersebut dan klasemen mereka tak berubah.

GOOOL Menit 90+1: Sundulan Aulia Hidayat menembus gawang Borneo FC dan Badak Lampung menyamakan skor 1-1.

19:25 WIB
Babak I

Borneo FC unggul 1-0 babak pertama melalui gol Matias Conti menit 39, berikut kronologi golnya.

GOOOL Menit 39: Tendangan Matias Conti menembus gawang Badak Lampung, sehingga Borneo FC membuka skor keunggulan 1-0.

Tuan rumah Borneo FC berkostum oranye-oranye, sedangkan Badak Lampung berjersey hitam kuning. Berikut susunan pemain Borneo FC vs Badan Lampung babak pertama.

17:47 WIB
Klasemen

Tuan rumah Borneo FC saat ini menempati peringkat ke-4 dengan mengoleksi 41 poin setelah menjalani 25 pertandingan.

Sementara itu Badak Lampung FC berada di peringkat ke-15 setelah mengoleksi 26 poin dari 26 pertandingan yang sudah mereka jalani.

Kemenangan bagi Pesut Etam, julukan Borneo FC, sangat penting untuk mendongkrak posisinya ke peringkat ke-3 menggusur Persipura. Jika Borneo FC menang, maka koleksi poinnya menjadi 44 atau unggul 1 poin dari Persipura.

Berikut klasemen sementara Liga 1 sebelum laga hari ini.


Penulis : Sutarno
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper