Bisnis.com, JAKARTA – Persebaya bertemu lagi dengan Tira-Persikabo dan Persija Jakarta ditantang Katleng Putra di perempat final Piala Presiden, berdasarkan hasil undian yang digelar PSSI hari ini, Selasa (19/3/2019). Undian itu juga mempertemukan Persela vs Madura United dan Bhayangkara FC melawan Arema FC di perempat final.
Berdasarkan siaran live streaming PSSI, empat tim terbaik berstatus juara grup akan menjadi tuan rumah dan tidak akan saling bertemu. Mereka adalah Persebaya, Persela, Persija, dan Bayangkara FC.
Empat tim ditaruh di dalam Pot Satu, sedangkan Pot Dua berisikan juara grup peringkat kelima Kalteng Putra dan tiga runner up terbaik, yatu Tira-Persikabo, Madura United, Arema FC.
Pengambilan pertama Pot Satu memunculkan Persebaya (Juara Grup A), sedangkan pengambilan pertama Pot Dua menampilkan Tira-Persikabo (runer up Grup A).
Jadi perempat final pertama atau QF 1 (quarter final 1) adalah Persebaya vs Tira-Persikabo.
“Undian kali ini adalah undian bebas,” ujar Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria dalam siaran Live Streaming PSSI tersebut.
Ini adalah kejutan, karena Persebaya dan Tira-Persikabo satu grup di Grup A dalam babak penyisihan grup bersama Persib Bandung dan Perseru.
Pengambilan kedua untuk Pot Satu menampilkan Persela Lamongan (juara Grup E), sedangkan untuk Pot Dua menampilkan Madura United (runner up Grup D).
Pengambilan ketiga untuk Pot Satu menampilkan Persija (juara Grup D), sedangkan Pot Dua menampilkan Kalteng Putra (juara Grup C).
Pengambilan terakhir atau keempat otomatis menyisakan Bhayangkara FC (juara Grup B) dan Arema FC (runner up Grup E).
Data undiannya menjadi sebagai berikut:
QF1: Persebaya vs Tira Persikabo
QF2: Persela vs Madura United
QF3: Persija vs Kalteng Putra
QF4: Bhayangkara FC vs Arema FC
Pemenang QF1 dan QF2 akan salin bertemu di SF 1 (Semifinal 1), begitu pula dengan pemenang QF3 melawan pemenang QF4 yang akan bertemu di SF2 (Semifinal 2) dengan sitem home anda away.
Pertandingan Final Piala Presiden 2019 atara pemenang SF1 melawan SF2 jugamenggunakan sistem home and away.