Bisnis.com, MADRID - Real Madrid menggilas Celta Vigo 6-0 dalam lanjutan La Liga Spanyol pekan ke-37 di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (13/5) WIB.
Masing-masing gol Los Blancos dicetak Gareth Bale di menit ke-13, yang memanfaatkan umpan manis Luka Modric. Gol kedua masih dicetak Bale di menit ke-30.
Tak lama setelah gol kedua, Madrid kembali mencetak gol melalui Isco di menit ke-32. Skor 3-0 pun tak membuat pasukan Zinedine Zidane berpuas diri.
Gol keempat Madrid baru terjadi di babak kedua, adalah Achraf Hakimi yang menjebol gawang Celta Vigo di menit ke-52. Skor berubah 4-0.
Madrid benar-benar beringas meski tak diperkuat Cristiano Ronaldo, terbukti Madrid menambah keunggulan menjadi 5-0 meski lewat bunuh diri Sergi Gomez menit ke-74.
Tak behenti disitu, Toni Kross menutup kemenangan telak 6-0 setelah golnya di menit ke-81 berhasil disarangkan ke penjaga gawang Sergio Alvarez, dia memanfaatkan umpan datar Borja Mayoral.
Dengan hasil ini, Madrid masih menempati peringkat 3 klasemen sementara dengan 75 poin dari 37 laga, mereka berjarak 3 poin dari Atletico Madrid di peringkat dua dengan satu laga tersisa.
Sementara Celta bertahan di posisi ke-13 dengan 46 poin dan masih berpeluang menggeser Alaves serta Girona di peringkat atasnya.
Susunan Pemain
Real Madrid: Keylor Navas, Achraf Hakimi, Raphael Varane, Nacho Fernandez, Marcelo, Gareth Bale (Lucas Vazquez 72'), Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos, Karim Benzema (Borja Mayoral 64'), Isco (Marco Asensio 64').
Pelatih: Zinedine Zidane
Celta Vigo: Sergio Alvarez, Jonny, Sergi Gomez, Facundo Sebastian Roncaglia, Hugo Mallo, Jozabed (Nemanja Radoja 71'), Stanislav Lobotka, Daniel Wass, Lucas Boye (Pablo Hernandez 46'), Maximiliano Gomez, Brais Mendez.
Pelatih: Juan Carlos Unzué