Bisnis.com, BEIJING - Mantan pemain Timnas Pantai Gading Cheick Tiote terjatuh dan meninggal dunia saat berlatih dengan klubnya di China pada Senin (5/6/2017), demikian agennya mengonfirmasi.
"Ini merupakan kesedihan mendalam di mana saya mengonfirmasi bahwa klien saya Cheick Tiote meninggal dunia pada pagi ini setelah terjatuh saat berlatih dengan klubnya Beijing Enterprises," kata agennya Emanuele Palladino kepada Sky Sports.
Tiote bermain untuk klub Inggris Newcastle United selama 7 tahun sebelum pindah ke Liga Super China pada Februari 2017.
Dia membawa Pantai Gading menjuarai Piala Afrika pada 2015, meski absen dalam pertandingan final karena cedera. Tiote juga bagian dari skuat negaranya di Piala Dunia 2010 dan 2014.
Sebagai gelandang bertahan, dia bermain dalam 52 pertandingan untuk timnas negaranya dengan ikut mengontribusi sebiji gol. Terakhir dia main untuk Timnas Pantai Gading pada 2015.
Mantan klubnya, Newcastle United, mengungkapkan kesedihan mendalam melalui akun resmi Twitter-nya. “Kami merasa sangat hancur mendengar kabar kepergian Cheick Tiote dengan cara tragis dan dia baru berusia 30 tahun,” demikian pernyataan Newcastle.