Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Swansea City Rekrut Striker Timnas Portugal

Swansea City merekrut penyerang Timnas Portugal Ederzito Antonio Macedo Lopes dengan nilai transfer yang tidak diumumkan.
Ederzito Antonio Macedo Lopes (kiri) bersama Cristiano Ronaldo saat memperkuat Timnas Portugal melawan Amerika Serikat di Piala Dunia 2014/Getty Images
Ederzito Antonio Macedo Lopes (kiri) bersama Cristiano Ronaldo saat memperkuat Timnas Portugal melawan Amerika Serikat di Piala Dunia 2014/Getty Images

Bisnis.com, JAKARTA - Klub Liga Primer Inggris Swansea City merekrut penyerang Timnas Portugal Ederzito Antonio Macedo Lopes dengan nilai transfer yang tidak diumumkan, demikian pernyataan klub tersebut.

Striker 27 tahun berdarah asli Guinea Bissau namun memilih memperkuat negara penjajahnya itu akan tiba di Stadion Liberty dengan ikatan kontrak 3 tahun dari klub Portugal Braga.

Dia sekarang akan memberi klub Wales itu, yang finis di peringkat kedelapan pada Liga Primer Inggris musim 2014-2015, pilihan ekstra di lini depan, tambahan terhadap Bafetimbi Gomis dan rekrutan anyar Andre Ayew.

Eder mencetak 10 gol dari 29 penampilan di musim lalu, ketika Braga finis di empat besar kompetisi strata tertinggi Portugal dan juga bermain pada ketiga pertandingan Portugal di Piala Dunia 2014 di Brasil.

Dia merupakan pemain keempat yang didatangkan pada pramusim oleh pelatih Swansea Garry Monk, setelah Ayew, Franck Tabanou, dan Kristoffer Nordfeldt.

Kepindahan ke Swansea City membuatnya bermain untuk klub di luar Portugal pertama kalinya. Sebelum merumput bersama Braga, dia memperkuat tiga klub Portugal lainnya yakni Oliveira Hospital, Tourizense, dan Academica.

"Saya sangat gembira telah direkrut Swansea. Ini klub besar, dan saya percaya saya dapat berkembang sebagai pesepak bola di sini. "Liga Primer Inggris menjadi langkah naik bagi saya, namun saya telah bermain di kompetisi Eropa dan juga untuk negara saya, maka saya telah mengalami level-level permainan yang berbeda," tambah penyerang yang telah 18 kali memperkuat negaranya itu.

Eder bergabung dengan Academica pada 2008, membantu mereka menjuarai Piala Portugal, sebelum bergabung dengan Braga 4 tahun kemudian.

"Mudah-mudahan, rekan-rekan setim saya akan membantu saya berkembang dan menyesuaikan diri dengan cepat di klub. Saya tidak sabar untuk bertemu mereka semua ketika saya melapor untuk latihan pramusim."

Eder menambahkan, "Swansea adalah klub solid yang memiliki ambisi-ambisi besar di mana hasil musim lalu mengonfirmasi hal itu, dan merupakan hal hebat bagi saya untuk dapat menjadi bagian di dalamnya."

Garry Monk menyatakan Eder merupakan tipe penyerang yang dicari Swansea. “Dia cepat, kuat, dan secara teknik padu dengan bola. Ia memiliki silsilah yang bagus dan merupakan pemain internasional penuh dengan Portugal. Eder cocok dengan profil kami terkait pemain yang telah kami rekrut dalam dua musim terakhir karena dia muda, lapar gol, dan sangat ingin membuktikan diri di Liga Primer."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara/AFP
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper