Bisnis.com, NORWICH--Tuan rumah Norwich City berhasil merebut tiga poin krusial sekaligus menghambat langkah Tottenham Hotspurs menembus empat besar klasemen sementara Liga Inggris lewat kemenangan tipis 1-0.
Dalam laga seru dan cepat yang dihelat di Carrow Road, Minggu (23/2/2014) Norwich bahkan terlihat banyak mendominasi dan lebih tajam meski belum ada gol tercipta hingga waktu istirahat.
Memasuki babak kedua, tuan rumah langsung tancap gas hingga Robert Snodgrass mampu merobek sisi kanan gawang the Spurs yang dikawal Hugo Lloris. Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.
The Lilywhites coba merespons dengan meningkatkan tekanan tetapi terlalu monoton dan mudah dibaca lantaran hanya mengandalkan Emmanuel Adebayor di lini depan yang bermain kurang kreatif dan mudah kehilangan bola.
Upaya mengejar ketertinggalan juga dilakukan dengan memasukkan Roberto Soldado pada menit 65 menggantikan Paulinho.
Meski serangan mulai bervariasi tetapi sejumlah peluang tak mampu dimaksimalkan menjadi gol.
Sebaliknya tekanan Norwich tak kalah serunya termasuk peluang dari tendangan bebas Snodgrass yang membentur gawang dan sigapnya Lloris mengamankan gawangnya.
Sampai akhir pertandingan tak ada lagi gol tercipta hingga langkah Tottenham bersaing di papan atas makin berat, meski masih bisa bertengger di posisi lima klasemen sementara Liga Inggris.