Bisnis.com, SURABAYA - Badan Tim Nasional PSSI menjanjikan bonus sebesar Rp2 miliar kepada Timnas Indonesia U-23 jika mampu membawa pulang medali emas pada SEA Games 2013 di Myanmar, 11-22 Desember.
Ketua BTN PSSI La Nyalla Mahmud Mattalitti kepada wartawan di Surabaya, Selasa (3/12/2013), mengatakan medali emas menjadi target yang dicanangkan PSSI setelah pada SEA Games 2011 di Jakarta dan Palembang hanya merebut medali perak, karena kalah dari Malaysia.
"Target kita di SEA Games tahun ini memang harus juara dan untuk bonusnya sudah disiapkan," kata La Nyalla, .
Timnas yang ditangani pelatih Rahmad Darmawan sudah menjalani persiapan intensif selama beberapa bulan dan saat ini memasuki tahap akhir sebelum bertolak menuju Myanmar.
Andik Vermansyah dan kawan-kawan juga telah melakoni uji coba terakhir pada turnamen mini MNC Cup 2013 di Jakarta akhir November lalu dengan tampil sebagai juara. Selain tuan rumah Indonesia, turnamen itu diikuti Laos, Papua Nugini dan Maladewa.
Berdasarkan hasil undian sepak bola SEA Games 2013, tim Garuda Muda akan tergabung di Grup B bersama tuan rumah Myanmar, Thailand, Timor Leste, dan Kamboja.
Pada laga penyisihan pertama, Timnas akan menghadapi Kamboja (9/12), kemudian melawan Thailand (12/12), Timor Leste (14/12), dan terakhir bertemu tuan rumah Myanmar (16/12).
"Tidak ada istilah lawan ringan, karena semua tim yang dihadapi Timnas adalah lawan berat dan harus diwaspadai. Yang jelas, kami minta seluruh pemain tampil maksimal karena membawa nama bangsa dan negara," tegas La Nyalla.
Kendati demikian, Wakil Ketua Umum PSSI itu mengakui bahwa perjuangan Timnas merebut medali emas tidak ringan, karena bermain di luar kandang dan tidak mendapatkan dukungan penuh dari suporter seperti ketika tampil di kandang sendiri.
"Dua tahun lalu kita di posisi 'runner up', kalau nanti 'runner up' lagi, PSSI tetap memberikan apresiasi kepada timnas. Tapi, mungkin jumlah bonusnya tidak sebesar kalau juara. Seluruh pemain harus optimistis dan punya mental juara," tambahnya.
Pelatih Timnas Indonesia Rahmad Darmawan mengatakan timnya akan berangkat ke Myanmar dengan membawa 20 pemain sesuai kuota yang ditetapkan penyelenggara SEA Games.
"Enam pemain sudah resmi dicoret. Saat ini tinggal 20 pemain saja sesuai dengan kuota yang diberikan oleh penyelenggara SEA Games," katanya kepada Antara.
Berikut nama 20 pemain Timnas SEA Games 2013:
- Penjaga gawang: Kurnia Meiga, Andritany Ardiyasa
- Belakang: Alfin Tuasalamony, Roni Esar, Andri Ibo, Manahati Lestusen, Syahrizal, Mokhamad Syaifuddin, dan Diego Michiels.
- Tengah: Rizky Pellu, Andik Vermansyah, Ramdani Lestaluhu, Ferinando Pahabol, Dedi Kusnandar, Dendi Santoso, Bayu Gatra, Egi Melgiansyah, dan Nelsom Alom.
- Depan: Fandi Eko Utomo dan Yandi Sofyan.
Daftar juara sepakbola SEA Games
Tahun Juara
1977 Malaysia
1979 Malaysia
1981 Thailand
1983 Thailand
1985 Thailand
1987 Indonesia
1989 Malaysia
1991 Indonesia
1993 Thailand
1995 Thailand
1997 Thailand
1999 Thailand
2001 Thailand
2003 Thailand
2005 Thailand
2007 Thailand
2009 Malaysia
2011 Malaysia
2013 Indonesia?