Bisnis.com, JAKARTA - Inggris lolos ke piala dunia 2014 di Brasil, setelah mengalahkan Polandia dengan skor 2-0 di Stadion Wembley, Rabu (16/10/2013).
Gol Inggris diciptakan oleh striker Manchester United Wayne Rooney pada menit ke-41. Gol kedua dilesakkan oleh kapten Timnas Three Lions Steven Gerrard pada menit ke-88.
Dengan kemenangan itu, Inggris menjadi pemuncak klasemen grup H dengan 22 poin dari 10 pertandingan.
Sementara itu, di posisi runner up ditempati oleh Ukraina dengan 21 poin dari 10 pertandingan yang akan menjalani babak playoff untuk memperoleh tiket ke Brasil.
Padahal, Ukraina mampu melumat San Marino dengan skor telak 8-0, tetapi harus puas di posisi runner up grup H.
Hasil pertandingan grup H (16/10/2013)
Inggris vs Polandia skor 2-0
Montenegro vs Moldova skor 2-5
San Marino vs Ukraina skor 0-8
Klasemen Grup H, Kualifikasi Piala Dunia 2014
Peringkat | negara | main | poin |
1 | England | 10 | 22 |
2 | Ukraine | 10 | 21 |
3 | Montenegro | 10 | 15 |
4 | Poland | 10 | 13 |
5 | Moldova | 10 | 11 |
6 | San Marino | 10 | 0 |
Sumber: livescore.com