Jadwal ISL Minggu 27 Januari 2013
WIB | Pertandingan | Stadion/markas | TV |
15:30 | PS Barito vs Gresik United | Indrasari/Martapura | - |
19:00 | Persiba Balikpapan vs Arema Indonesia | Persiba/ Kompleks Pertamina Balikpapan | ANTV |
Sumber: PT Liga Indonesia
JAKARTA—Persiba Balikpapan akan menerapkan permainan dengan mengutamakan ball position (penguasaan bola) saat menjamu Arema Indonesia dalam pertandingan Indonesia Super League (ISL) hari ini, Minggu (27/1/2013).
Pelatih Persiba Balikpapan Herry Kiswanto menginstruksikan para pemainnya untuk bermain ketat dalam menghadapi Arema Indonesia.
“Mereka harus bermain sabar dan selama mungkin menguasai bola,” ujarnya menjelaskan streteginya tersebut, seperti dikutip Antara hari ini, Minggu (27/1/2013).
Untuk mewujudkan strateginya tersebut, Herry telah menyiapkan gelandang terbaiknya guna memenangan duel perebutan bola dengan laskar Singo Edan—julukan Arema Indonesia.
Untuk barisan belakang, Herry menginstruksikan untuk bermain lebih tenang dan meminimalkan membuat kesalahan yang bisa membahayakan pertahanan.
Meski harus bermain ketat, lanjutnya, tidak berarti harus menghentikan lawan dengan membuat pelanggaran.
"Lawan Gresik [Selasa 22/1/2013], kami dihukum tendangan bebas dan tendangan penjuru, yang dua-duanya berhasil dibuat lawan menjadi gol. Selain karena lawan memang jago di bola mati, kita juga membuat kesalahan hingga diganjar tendangan bebas itu," tegas mantan pemain timnas Indonesia tersebut.
Strategi Persiba itu mungkin aga sedikit terganggu dengan absennya gelandang Luca Savic karena dibekap cedera, sehingga tidak bisa menopang Nzekou. Namun demikian, Herry masih bisa mengandalkan Alfian Habibi dan Syakir Sulaiman yang juga bermain dengan menyisir sayap bersama dengan Franky Tarnando.
Persiba Balikpapan masih tertatih-tatih menjalani liga ISL. Dari tiga kali menjalani pertandingan, tim berjulukan Beruang Madu itu baru mengoleksi 2 poin.
Data pertandingan situs resmi ISL, Liga-indonesia.co.id, menyebutkan hasil seri itu diperoleh dari 2 kali seri dan sekali kalah. Dua hasil seri itu diperoleh saat melakukan pertandingan tandang, yaitu 1-1 saat menjalani pertandingan di markas Sriwijaya FC (Palembang) dengan skor 1-1.
Hasil imbang kedua diraih saat melawat ke markas Pelita Bandung Raya, Stadion Siliwangi Bandung, dengan skor 0-0 pada pertandingan Kamis 10/1/2-13.
Yang menyesakkan justru kekalahan 1-2 saat mejamu Gresik United di Stadion Balikpapan di Kompleks Pertamina Parikesit Balikpapan. Alih-alih mencoba pecah telur dengan menuai kemenangan perdana di kandang, Persiba Justru bertekuk lutut dari Gresik United dengan skor tipis 1-2.
Apakah dalam pertandingan hari ini anak-anak asuhan Herry Kiswanto itu mampu mengatasi Arema Indonesia di bawah besutan mantan pelatih timnas, Rachmad Darmawan?
Persiba Balikpapan mempunyai kesempatan untuk memenangi pertandingan itu, karena Arema Indonesia dibelit cedera 5 pemain pilarnya. (sut)