Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Swiss vs Italia di Euro 2024: Head to Head dan Susunan Pemain

Timnas Swiss akan bersua Timnas Italia pada babak 16 besar Euro 2024 pada Sabtu, 29 Juni 2024, 23:00 WIB.
Selebrasi pemain-pemain Timnas Italia usai mencetak gol ke gawang Albania di Euro 2024 / Reuters-Piroschka Van De Wouw
Selebrasi pemain-pemain Timnas Italia usai mencetak gol ke gawang Albania di Euro 2024 / Reuters-Piroschka Van De Wouw

Bisnis.com, JAKARTA - Timnas Swiss akan bersua Timnas Italia pada babak 16 besar Euro 2024. Pertandingan Swiss vs Italia di Olympiastadion akan dilaksanakan Sabtu, 29 Juni 2024, 23:00 WIB.

Swiss hampir memuncaki grup A di babak fase grup. Namun, ambisi tersebut digagalkan oleh gol penyeimbang Jerman pada menit ke-92 di pertandingan grup terakhir mereka.

Sementara Italia menjadi tim yang hampir tersingkir atau finis di posisi ketiga. Beruntung, Mattia Zaccagni mencetak gol pada menit ke-98 pada matchday 3 mereka melawan Kroasia.

Ini membuat mereka finis sebagai runner di grup B dan harus melawan Italia pada babak 16 besar nanti malam.

Laga dua raksasa Eropa ini diprediksi akan berlangsung menarik. Italia memiliki sejarah Kejuaraan Eropa yang jauh lebih banyak dibandingkan lawan mereka.

Namun penampilan Swiss lebih bagus ketimbang Gli Azzuri di babak penyisihan grup.

Akan tetapi yang perlu diketahui, sejak menang 1-0 pada kualifikasi Piala Dunia Mei 1993, Swiss tidak pernah menang dalam 11 pertandingan melawan Italia di semua kompetisi (D6 L5).

Mereka hanya mencatatkan rekor tanpa kemenangan yang lebih lama melawan Inggris (13 pertandingan) dan Rusia (12, termasuk pertandingan melawan Uni Soviet), sementara Italia hanya mencatatkan rekor tak terkalahkan yang lebih lama melawan Finlandia (14) dan Turki (13).

Prediksi susunan pemain Swiss vs Italia

Swiss (3-4-2-1): Sommer; Schar, Akanji, Rodriguez; Widmer, Freuler, Xhaka, Aebischer; Ndoye, Vargas; Embolo.

Pelatih: Murat Yakin.

Italia (4-3-3): Donnarumma; Di Lorenzo, Darmian, Bastoni, Dimarco; Frattesi, Jorginho, Barella; Chiesa, Zaccagni, Pellegrini.

Pelatih: Luciano Spalletti.

Head to Head

13/11/21 Italia 1-1 Swiss (Kualifikasi Piala Dunia)

06/09/21 Swiss 0-0 Italia (Kualifikasi Piala Dunia)

17/06/21 Italia 3-0 Swiss (Euro)

06/06/10 Swiss 1-1 Italia (Friendly)

13/08/09 Swiss 0-0 Italia (Friendly).

Prediksi Skor

Swiss 0-1 Italia


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper