Bisnis.com, SOLO - Mali akan berhadapan dengan Maroko di babak perempatfinal Piala Dunia U-17 2023 hari ini, Sabtu (25/11/2023).
Bertemu di Stadion Manahan pukul 19.00 WIB, dua wakil Afrika itu harus berebut tiket untuk lolos ke semifinal.
Mali dinilai lebih unggul dari Maroko karena telah mencatatkan keikutsertaan mereka di Piala Dunia U-17 sebanyak lima kali pada 1997, 1999, 2001, 2015, dan 2017.
Bahkan Les Aigles pernah menjadi runner up Piala Dunia U-17 pada edisi 2015. Kemudian pada 2017, Mali berakhir menjadi juara keempat.
Sedangkan Maroko yang baru ikut ajang akbar ini, mencatatkan rekor apik karena pertama kali lolos ke perempat final. Sebelumnya mereka hanya mentok di babak 16 besar pada edisi 2013.
Prediksi Susunan Pemain
Timnas Mali U-17: Bourama Kone; Souleymane Sanogo, Baye Coulibaly, Issa Traore, Moussa Traore; Sékou Kone, Hamidou Makalou; Ibrahim Diarra, Ange Martial Tia, Mahamoud Barry; Ibrahim Kanate
Baca Juga
Pelatih: Soumaila Coulibaly
Timnas Maroko U-17: Taha Benrhozil; Hamza Koutoune, Saifdine Chlaghmo, Abdelhamid Ait Boudlal, Fouad Zahouani; Mohamed Katiba, Ayoub Chaikhoun; Naoufel El Hannach, Abdel Maali, Mohammed Hamony; Anas Alaoui
Pelatih: Said Chiba
Prediksi Skor
Status kuda hitam Afrika yang kini dipegang oleh Mali memberikan keuntungan untuk bisa menyingkirkan Maroko. Setidaknya hingga saat ini, Mali sudah mencetak 13 gol.
Sedangkan Maroko bisa membuat kejutan untuk menumbangkan Mali dan lolos ke semifinal. Terlebih sebelumnya mereka berhasil menjadi runner up di Piala Afrika U-17 2023.
Prediksi skor Mali vs Maroko di Piala Dunia U-17 2023: 2-1