Bisnis.com, JAKARTA - Balapan MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika untuk Sabtu (14/10/2023) pada sesi Sprint Race telah sukses digelar. Luca Marini berhasil menempati podium pertama.
Para pembalap MotoGP melibas 12 putaran pada gelaran Sprint Race di sirkuit berstandar internasional itu. Sirkuit itu Dilapis dengan aspal stone mastic aspahalt (SMA) untuk mendukung keamanan dan kenyamanan pembalap beradu kencang.
Dalam Sprint Race MotoGP Mandalika, kecepatan motor tercatat berhasil dipacu hingga tembus 316,7 kilometer (KM) per jam. Catatan itu ditorehkan oleh Jorge Martin dengan motor tunggangannya Ducati.
Pembalap asal Australia, Jack Miller mencatatkan kecepatan kedua tercepat di Sirkuit Mandalika pada Sprint Race dengan 313,9 km per jam dengan motor pabrikan KTM.
Sementara itu, Juara Dunia MotoGP 2022 Francesco Bagnaia merupakan pembalap ketiga yang menggeber motornya dengan cepat yakni 313 km per jam dengan motor pabrikan Ducatinya.
It's getting worse for Maverick! @Luca_Marini_97 picked him off and now Bezzecchi is trying to do the same! #IndonesianGP pic.twitter.com/GOZtwjrvBm
— MotoGP™ (@MotoGP) October 14, 2023
Adapun, pada Sprint Race MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika, pembalap Primac Pramac Racing, Jorge Martin, kembali menunjukkan taji setelah menjadi menjadi juara satu, Sabtu (14/10/2023).
Baca Juga
Pembalap asal Spanyol itu menjadi juara asetelah mengasapi Maverick Vinales asal Aprilia Racing yang ada di posisi dua. Jorge Martin yang start dari posisi enam dengan cerdik mengambil posisi satu jelang lima lap terakhir. Di posisi dua ada pembalap Mooney VR46 Luca Marini yang sukses merebut pole position pertama dalam kariernya.
Sementara itu, Maverick Vinales yang sempat memimpin jalannya lomba turun ke posisi empat setelah di lap terakhir posisi dikudeta Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team). Pecco Bagnaia yang start dari posisi 16 naik ke posisi delapan.
Kemenangan ini membuat Jorge Martin memimpin klasemen MotoGP 2023 dengan 328 angka setelah melewati perolehan poin dari Pecco Bagnaia yang mengkoleksi 321.