Bisnis.com, JAKARTA - Berikut prediksi skor Belanda vs Qatar dalam lanjutan Piala Dunia 2022. Belanda hanya perlu hasil imbang untuk melaju ke 16 besar.
Laga timnas Belanda vs Qatar akan digelar pada matchday pamungkas Grup A Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Selasa (29/11/2022), malam WIB.
Belanda gagal memenangi laga sebelumnya setelah ditahan imbang oleh Ekuador (1-1). Namun, bekal kemenangan 2-0 atas Senegal menjadi modal penting Belanda.
Der Oranje tetap menjadi favorit untuk memuncaki klasemen Grup A. Kemenangan atas Qatar bakal memastikan mereka lolos sebagai juara grup.
Lebih dari itu, untuk hanya sekadar lolos ke fase gugur, Belanda hanya tinggal meraih hasil imbang saja.
Itu bukan hal yang mustahil karena Belanda punya rekor ciamik melawan tim dari Benua Asia.
Baca Juga
Skuad asuhan Louis van Gaal telah memenangi empat pertandingan melawan tim dari Asia di ajang Piala Dunia. Dari empat laga tersebut mereka mencetak total 11 gol dan hanya kebobolan satu kali.
Sementara itu Qatar, mereka menjadi tim pertama yang tersingkir dari Piala Dunia 2022. Tim tuan rumah menelan dua kekalahan dari Ekuador (0-2) dan Senegal (1-3) pekan lalu.
Meski tak lagi punya peluang lolos, Qatar diyakini akan tampil ngotot demi mempersembahkan poin untuk para pendukungnya.
Preview Belanda vs Qatar
Belanda: Hanya Memphis Depay yang diragukan tampil melawan Qatar. Sebelumya Depay selalu tampil dari bangku cadangan ketika melawan Senegal dan Ekuador.
Qatar: Mohammed Muntari, pencetak gol ke gawang Senegal, diprediksi akan masuk daftar starting line up tim tuan rumah. Qatar tak memiliki permasalahan dengan cedera pemain.
Prediksi Susunan Pemain Belanda vs Qatar
Belanda (3-5-2): Remko Pasveer; Matthijs de Ligt, Stevan de Vrij, Jurrien Timber; Tyrell Malacia, Xavi Simons, Teun Koopmeiners, Marten de Roon, Denzel Dumfries; Steven Bergwijn, Vincent Janssen.
Pelatih: Louis van Gaal
Qatar (3-4-1-2): Meshaal Barsham, Tarek Salman, Boualem Khoukhi, Abdelkarim H; Homam Ahmed, Karim Boudiaf, Hassan Al Haydos, Ismaeel M; Mohammed Muntari; Akram Afif, Almoez Ali.
Pelatih: Felix Sanchez Bas
Head-to-Head Belanda vs Qatar
Kedua tim belum pernah bertemu sebelumnya.
Prediksi Skor Belanda vs Qatar
Melihat materi pemain dan rekor di Piala Dunia, Belanda difavoritkan untuk memetik kemenangan atas Qatar. Tim Oranye diprediksi melenggang ke 16 besar sebagai juara Grup A.
Prediksi:
- Belanda 3-0 Qatar
- Belanda 3-1 Qatar
- Belanda 2-0 Qatar