Bisnis.com, JAKARTA - Pembagian grup alias drawing Piala Dunia 2022 akan digelar malam ini, berikut daftar potnya.
Undian alias drawing Piala Dunia 2022 rencananya akan digelar hari ini, Jumat (1/4/2022) pukul 23.00 WIB.
Sebanyak 29 tim telah memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar pada akhir tahun nanti.
Sisa tiga tiket ke putaran final Piala Dunia 2022 akan diperebutkan lewat jalur play-off yang mempertemukan Wales/Skotlandia/Ukraina (Eropa), Kosta Rika/Selandia Baru (play-off antarbenua), dan Uni Emirat Arab/Australia/Peru (play-off antarbenua).
Tak ada timnas Italia, Kolombia, dan Chile di Piala Dunia 2022 sebab telah tersisih di babak kualifikasi.
Pembagian pot 1 hingga 4 untuk drawing Piala Dunia 2022 juga telah diumumkan. Nantinya, 32 tim peserta akan terbagi ke dalam delapan grup (A-H).
Baca Juga
Di pot 1 alias unggulan teratas, ada tuan rumah Qatar, Brasil, Belgia, Prancis, Argentina, Inggris, Spanyol, dan Portugal.
Adapun di pot 2 ada Belanda dan Jerman yang merupakan tim besar namun tak masuk pot teratas.
Nantinya, Qatar akan secara otomatis berada di Grup A Piala Dunia 2022 saat pengundian.
Dalam pengundian nanti, setiap tim yang berada dalam konfederasi yang serupa tidak akan berada dalam satu grup.
Namun, pengecualian dilakukan untuk tim dari benua Eropa. Mereka diperbolehkan masuk dalam satu grup yang sama dengan kapasitas maksimal dua tim.
Berikut pembagian Pot Drawing Piala Dunia 2022
Pot 1
Qatar (tuan rumah)
Argentina
Belgia
Brasil
Inggris
Prancis
Portugal
Spanyol
Pot 2
Amerika Serikat
Kroasia
Denmark
Jerman
Belanda
Swiss
Uruguay
Meksiko
Pot 3
Senegal
Jepang
Iran
Serbia
Maroko
Korea Selatan
Polandia
Tunisia
Pot 4
Kanada
Kamerun
Ekuador
Arab Saudi
Ghana
Pemenang Peru vs Australia/UEA
Pemenang Kosta Rika/Selandia Baru
Pemenang WaleS vs Skotlandia/Ukraina
Jadwal Drawing Piala Dunia 2022
Jumat, 1 April 2022
23.00 WIB
Link Live Streaming