Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview

Pertandingan pekan ke-33 Liga 1 2021-2022 akan mempertemukan PSIS Semarang kontra Persipura Jayapura.
Foto tim Persipura / PT LIB
Foto tim Persipura / PT LIB

Bisnis.com, Jakarta - Pertandingan pekan ke-33 Liga 1 2021-2022 akan mempertemukan PSIS Semarang kontra Persipura Jayapura.

Laga PSIS Semarang melawan Persipura Jayapura akan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Kamis (24/3/2022).

PSIS Semarang yang mengincar posisi ketujuh dari tangan Persija Jakarta memerlukan kemenangan atas Persipura. Sebab, PSIS kini mengoleksi 43 poin dan hanya terpaut satu angka di belakang Macan Kemayoran.

Sebaliknya, Persipura teramat membutuhkan tiga poin agar dapat lolos dari jerat degradasi. Tim berjulukan Mutiara Hitam itu terdampar di posisi ke-16 dengan torehan 32 angka, berselisih dua poin dari Barito Putera di zona aman.

Pada laga sebelumnya Persipura mengantongi modal berharga berkat kemenangan 4-2 atas PSS Sleman. Di sisi lain PSIS harus kehilangan poin penuh usai ditahan imbang 3-3 oleh Persita Tangerang.

PSIS bisa mengandalkan pemain-pemain andalannya seperti Hari Nur Yulianto, Septian David Maulana, dan Jonathan Cantillana untuk menghadapi Persipura.

Adapun Persipura diprediksi masih bertumpu pada Ramiro Fergonzi dan Yevhen Bokhashvili di sektor penyerangan.

Dari catatan head to head, Persipura lebih unggul daripada PSIS. Terbukti dalam tujuh pertemuan terakhir Persipura mampu memenangi lima di antaranya. Sementara PSIS hanya menang dalam satu pertandingan dan satu pertandingan lainnya berakhir imbang.

Hasil Head to Head PSIS Vs Persipura

BRI Liga 1 2021-2022
11 Desember 2021, Stadion Manahan, Solo

PERSIPURA 2-1 PSIS

Liga 1 2020
1 Maret 2020, Stadion Klabat, Manado

PERSIPURA 2-0 PSIS

Liga 1 2019
4 Desember 2019, Stadion Gelora Delta, Sidoarjo

PERSIPURA 2-0 PSIS

Liga 1 2019
6 Agustus 2019, Stadion Moch Soebroto, Magelang

PSIS 1-3 PERSIPURA

Piala Presiden 2019
6 Maret 2019, Stadion Moch Soebroto, Magelang

PSIS 1-3 PERSIPURA

Liga 1 2018
1 Desember 2018, Stadion Moch Soebroto, Magelang

PSIS 2-1 PERSIPURA

Liga 1 2018
18 Juli 2018, Stadion Mandala, Jayapura

PERSIPURA 0-0 PSIS

Kabar Terkini Tim PSIS dan Persipura

Komisaris PSIS Semarang, Junianto, meminta skuad Mahesa Jenar untuk tampil habis-habisan dalam dua laga terakhir Liga 1 2021-2022.

Kendati sudah tak bisa juara dan degradasi, namun PSIS masih punya kans untuk memperbaiki posisi.

Untuk itu, Junianto menekankan Hari Nur Yulianto memaksimalkan laga kontra Persipura.

"Ke depan, pertandingan terdekat melawan Persipura anak-anak harus fight," kata Junianto.

"Persipura pasti berharap kemenangan, laga itu masih menentukan nasib Persipura. Mereka sangat bergantung sekali dengan pertandingan melawan PSIS untuk lepas dari degradasi," ucapnya.

Di kubu Persipura, sang pelatih Angel Alfredo Vera optimistis dengan peluang anak asuhnya. Juru taktik asal Argentina itu yakin mampu membawa Persipura lolos dari degradasi.

Keyakinan itu akan diwujudkan Alfredo Vera dengan raihan tiga poin atas PSIS pada laga nanti malam.

"Saya sudah bilang dari kemarin, ini bukan matematika kami selalu optimistis dan berjuang," ujar Angel Alfredo Vera.

"Kami selalu yakin kami masih bisa bertahan di Liga 1," tutur dia.

Prediksi Susunan Pemain PSIS Vs Persipura

PSIS: Joko Ribowo; Frendi Saputra, Wallace Costa, Alfeandra Dewangga, Taufik Hidayat; Finky Pasamba, Achmad Baasith; Septian David Maulana, Jonathan Cantillana, Hari Nur Yulianto; Chevaughn Walsh.

Persipura: Fitrul Dwi Rustapa; Yustinus Pae, Donni Monim, Brian Fatari, David Rumakiek; Muhammad Tahir, Takuya Matsunaga, Ramai Rumakiek; Ramiro Fergonzi, Yevhen Bokhashvili, Ferinando Pahabol.

Prediksi Skor PSIS Vs Persipura

Pertandingan PSIS VS Persipura diyakini akan berjalan sengit sejak menit pertama. Kedua tim sama-sama memburu kemenangan, namun Persipura diprediksi akan keluar sebagai pemenang.

Skor PSIS Vs Persipura: 0-1

Skor PSIS Vs Persipura: 1-2

Skor PSIS vs Persipura: 1-3

Klasemen Liga 1 Indonesia:

# Team P W D L F A GD Pts
1
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Bali United
Bali United
32 22 6 4 54 22 32 72
2
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persib Bandung
Persib Bandung
32 20 7 5 47 21 26 67
3
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Bhayangkara FC
Bhayangkara FC
32 18 8 6 45 26 19 62
4
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persebaya Surabaya
Persebaya Surabaya
32 17 9 6 52 33 19 60
5
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Arema FC
Arema FC
32 16 11 5 40 24 16 59
6
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Borneo FC
Borneo FC
32 13 10 9 41 33 8 49
7
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persija Jakarta
Persija Jakarta
32 11 11 10 42 37 5 44
8
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
PSIS Semarang
PSIS Semarang
32 10 13 9 33 29 4 43
9
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persita Tangerang
Persita Tangerang
32 9 12 11 39 44 -5 39
10
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Madura United
Madura United
32 9 11 12 43 41 2 38
11
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persik Kediri
Persik Kediri
32 9 11 12 32 36 -4 38
12
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persikabo 1973
Persikabo 1973
32 9 10 13 46 44 2 37
13
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
PSM Makassar
PSM Makassar
32 7 14 11 30 40 -10 35
14
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
PSS Sleman
PSS Sleman
32 8 9 15 35 46 -11 33
15
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Barito Putera
Barito Putera
32 8 8 16 38 48 -10 32
16
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persipura Jayapura
Persipura Jayapura
32 8 9 15 29 47 -18 30
17
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persela Lamongan
Persela Lamongan
32 3 12 17 29 56 -27 21
18
Prediksi Skor PSIS vs Persipura: Kabar Terkini, Line-up, Preview
Persiraja Banda Aceh
Persiraja Banda Aceh
32 2 7 23 18 66 -48 13


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper