Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gladbach Bidik Van Bommel & Ten Hag Jadi Pelatih Baru Gantikan Rose

Borussia Monchengladbach menyasar mantan bos PSV Eindhoven Mark van Bommel dan pelatih Ajax Amsterdam Erik ten Hag sebagai pelatih baru mulai musim depan untuk menggantikan Marco Rose yang bakal hengkang ke Borussia Dortmund.
Mark van Bommel/Reuters/Piroschka van de Wouw
Mark van Bommel/Reuters/Piroschka van de Wouw

Bisnis.com, JAKARTA – Mark van Bommel dan pelatih Ajax Amsterdam Erik ten Hag masuk dalam daftar untuk menjadi pelatih kepala Borussia Monchengladbach menggantikan Marco Rose mulai musim depan, menurut Kicker yang dikutip Football Oranje pada Rabu (17/2/2021).

Pada Senin (15/2/2021), Gladbach mengonfirmasi bahwa Rose akan meninggalkan klub pada akhir musim karena akan menukangi sesama kontestan Bundesliga Jerman Borussia Dortmund.

Menurut Kicker, Gladbach memiliki daftar calon pelatih kepala baru yang potensial termasuk Van Bommel dan Ten Hag. Florian Kohfeldt, Jesse Marsch, dan Adi Hütter juga sedang dipertimbangkan.

Kicker menambahkan bahwa Ten Hag hampir tidak mungkin ke Dortmund, meskipun klaim sebelumnya bahwa ada pembicaraan antara klub dan pelatih Ajax, tetapi itu dianggap tidak masuk akal.

Van Bommel telah menganggur sejak dipecat oleh PSV Eindhoven pada 2020 dan dia disebut-sebut ingin kembali ke manajemen.

Bagi Mark Peter Gertruda Andreas van Bommel, begitu nama lengkap mantgan gelandang bertahan Timnas Belanda berusia 43 tahun itu, PSV sejauh ini satu-satunya klub yang memercayainya sebagai pelatih kepada. Itu berjalan selama 2 tahun sejak 2018.

Dia adalah mantan pemain sejumlah klub besar yakni PSV, Barcelona, Bayern Munchen, dan AC Milan. Sebagai pemain dia empat kali juara Eredivisie Belanda bersama PSV.

Bersama Barcelona, dia meraih trofi La Liga Spanyol pada musim 2005–2006, sementara bersama Bayern Munchen dia meraih dua gelar juara Bundesliga, serta bersama bersama Milan meraih juara Serie A 2010–2011.

Van Bommel juga menjadi bagian dari Timnas Belanda ketika finis sebagai runner-up Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan dengan pelatih mereka saat itu adalah Bert van Marwijk, mertuanya, karena dia menikahi Andra, putri sang bos, pada 2009.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Football Oranje
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper