Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mulai Menang, Pelatih Southampton Ibaratkan Liga Inggris Lari Maraton

Ralph Hasenhuttl, pelatih Southampton, tim yang sedang berjuang menghindari zona degradasi, mengatakan Liga Primer Inggris adalah kompetisi jangka panjang.
Pelatih Southampton Ralph Hasenhuettl/Reuters-Hannibal Hanschke
Pelatih Southampton Ralph Hasenhuettl/Reuters-Hannibal Hanschke

Bisnis.com, JAKARTA – Ralph Hasenhuttl, pelatih Southampton, tim yang sedang berjuang menghindari zona degradasi, mengatakan Liga Primer Inggris adalah kompetisi jangka panjang dan dia masih berharap hasil yang baik dari timnya.

"Ini [Liga Primer] adalah maraton, bukan lari cepat dan kami tahu bagaimana menanganinya," kata Hasenhuttl ketika ditanya apakah dia merasa di bawah tekanan untuk menyelamatkan pekerjaannya.

The Saints memecat mantan manajer Mark Hughes tepat setahun yang lalu dengan klub di posisi yang sama seperti sekarang.

"Saya tahu pekerjaan yang akan saya ambil bukan yang termudah karena memang ada keterbatasan kami. Kami memiliki cara khusus untuk mengembangkan pemain muda ... Itu perlu waktu," kata pria Austria berusia 52 tahun itu.

Kemenangan 2 - 1 Southampton atas Watford pada akhir pekan lalu mengakhiri catatan buruk delapan pertandingan tanpa kemenangan mengangkat tim tersebut ke slot ke-18 klasemen sementara liga dengan 12 poin dari 14 pertandingan.

"Cara kami menunjukkan komitmen kami dalam beberapa pekan terakhir adalah istimewa dan sinyal bagus," tuturnya.

Hassenhuttl mengatakan cedera jari kaki Sofiane Boufal makin buruk ketika bertanding melawan Watford dan harus absen ketika berhadapan dengan Norwich City.

Gelandang Maroko mengalami cedera di luar lapangan pekan lalu ketika tertumbuk meja dapur, tetapi tetapi masuk sebagai pemain pengganti dalam pertandingan kontra Watford.

"Semakin buruk setelah pertandingan terakhir, reaksinya bukan yang terbaik, jadi untuk akan sulit [ketika melawan Norwich]," kata Hasenhuttl.

"Mungkin dia duduk di bangku cadangan, tapi tidak untuk bermain sejak awal pertandingan. Ini bukan hal positif, dia tidak berlatih hari ini karena rasa sakit. Dia menunjukkan dalam pertandingan terakhir betapa pentingnya dia, kami berharap cederanya membaik,” papar mantan ujung tombak Timnas Austria.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper