Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Bundesliga: Menang 3-1, Munchen Pangkas Jarak Nilai dari Dortmund

Dua gol Leon Goretzka membawa kemenangan bagi Bayern Munchen 3 - 1 atas tuan rumah Hoffenheim dalam laga pembuka pekan ke-18 pada Sabtu (19/1/2019) pagi WIB.
Ujung tombak Bayern Munchen Robert Lewandowski/Reuters-Michael Dalder
Ujung tombak Bayern Munchen Robert Lewandowski/Reuters-Michael Dalder

Bisnis.com, JAKARTA – Dua gol Leon Goretzka membawa kemenangan bagi Bayern Munchen 3 - 1 atas tuan rumah Hoffenheim dalam laga pembuka pekan ke-18 pada Sabtu (19/1/2019) pagi WIB.

Goretzka, gelandang berusia 23 tahun yang tahun lalu diboyong dari Schalke 04, membuka dua gol pertama pada menit ke-34 dan 45 untuk menjadikan juara bertahan unggul 0 - 2 ketika turun minum.

Pada babak kedua Hoffenheim mencoba untuk bangkit dengan sempat memberikan sebiji gol balasan pada menit ke-59 lewat kontribusi Nico Schulz, tetapi Munchen memulihkan keunggulan selisih dua gol ketika 5 menit menjelang laga usai, bomber Robert Lewandowski melesakkan gol ketiga.

Dengan kemenangan itu, Munchen untuk sementara memperkecil selisih ketinggalan angkanya dari pemuncak klasemen Borussia Dortmund menjadi 3 saja. Nilai Munchen 39, sedangkan Dortmund 42.

Penipisan rentang nilai tersebut benar-benar terealisasi—dengan jumlah pertandingan yang telah dimainkan sama—jika Borussia Dortmund gagak memetik kemenangan ketika bertandang ke markas RB Leipzig, Red Bull Arena di Leipzig, pada Minggu (20/1/2019) dini hari nanti.

Dengan posisi klasemen sekarang, ini untuk pertama kalinya sejak 2011 Munchen tidak berada di posisi teratas ketika memulai kompetisi reguler pada awal tahun.

Sementara itu, bagi Hoffenheim, ini menjadi kekalahan pertama dalam 11 pertandingan di ajang Bundesliga yang membuat mereka tertahan di slot ketujuh klasemen sementara dengan koleksi 25 angka.

Kekalahan sebelum ini yang diterima Hoffenheim adalah pada awal Oktober tahun lalu ketika menyerah dengan skor tipis 1 - 2 saat menjamu Eintrach Frankfurt.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper