Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA CHAMPIONS: Bantai Roma 5-2, Liverpool Selangkah Lagi Lolos ke Final

Ilustrasi Bisnis.com
Ilustrasi Bisnis.com

Bisnis.com, LIVERPOOL - Liverpool menang telak 5-2 atas AS Roma dalam semifinal Liga Champions leg pertama di Stadion Anfield, Selasa (24/4) atau Rabu dini hari WIB.

Gol kemengan Liverpool dicetak oleh Mohamed Salah (36', 45'), Sadio Mane (56'), dan Roberto Firmino (62', 69'). Dua gol balasan AS Roma dicetak Edin Dzeko (81') dan penalti Diego Perotti (85').

Dengan hasil ini, membuat Liverpool selangkah lagi lolos ke final Liga Champions musim ini andaikata AS Roma tidak mampu menang dengan selisih tiga gol atau Liverpool berhasil menahan imbang di leg kedua.

Anak asuh Juergen Klopp memang bermain ganas sepanjang pertandingan. Dua gol tercipta di babak pertama oleh eks pemain AS Roma Mohamed Salah.

Pemain asal Mesir ini bermain sangat agresif ketika dua golnya tak mampu dihalau kiper Roma Alisson Becker. Pemain ini pun dengan hormat tak merayakan golnya terhadap mantan klubnya itu.

Di babak kedua, permainan mulai hidup ketika tim tamu mulai memberikan perlawanan. Terbukti, banyak gol terjadi di babak ini oleh Firmino menit ke-61 dan 68. Edin Dzeko dan Diego Perotti mampu memperkecil keunggulan masing-masing di menit ke-81 dan 85.

Susunan Pemain

Liverpool: 1-Loris Karius, 4-Virgil van Dijk, 6-Dejan Lovren, 26-Andrew Robertson, 66-Trent Alexander-Arnold, 14-Jordan Henderson, 7-James Milner, 21-Alex Oxlade-Chamberlain (5-Georginio Wijnaldum 18'), 9-Roberto Firmino (17-Ragnar Klavan 90'+3), 19-Sadio Mane, 11-Mohamed Salah (28-Danny Ings 75')
Pelatih: Juergen Klopp

AS Roma: 1-Alisson, 44-Kostas Manolas, 5-Juan Jesus (8-Diego Perotti 67'), 20-Federico Fazio, 6-Kevin Strootman, 16-Daniele De Rossi (21-Maxime Gonalons 67'), 11-Aleksandar Kolarov, 24-Alessandro Florenzi, 9-Edin Dzeko, 4-Radja Nainggolan, 17-Cengiz Under (14-Patrik Schick 46')

Pelatih: Eusebio Di Francesco

Wasit: Felix Brych (Jerman)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper