Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar 29 Tim yang Lolos ke Piala Dunia 2018

Swedia lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 dengan menyingkirkan Italia. Menahan tuan rumah Azzurri 0-0 di San Siro, Selasa dinihari WIB, Swedia lolos dengan keunggulan agregat 1-0.
Tim Swedia usai lolos ke Piala Dunia 2018/Reuters
Tim Swedia usai lolos ke Piala Dunia 2018/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Swedia lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 dengan menyingkirkan Italia. Menahan tuan rumah Azzurri 0-0 di San Siro, Selasa dinihari WIB, Swedia lolos dengan keunggulan agregat 1-0.

Swedia, yang unggul berkat gol Jakob Johansson dalam pertemuan sebelumnya, lolos kembali ke putaran final setelah absen dalam dua pelaksanaan sebelumnya. Secara total mereka 11 kali tampil di putaran final dengan torehan terbaik menjadi runner-up pada 1958.

Swedia menjadi tim ke-29 yang sudah lolos ke putaran final.

Berikut daftar tim yang sudah lolos ke piala dunia (sesuai urutan waktu lolos):

  1. Rusia (tuan rumah)
  2. Brasil
  3. Iran
  4. Jepang
  5. Meksiko
  6. Belgia
  7. Korea Selatan
  8. Arab Saudi
  9. Jerman
  10. Inggris
  11. Spanyol
  12. Nigeria
  13. Kosta Rika
  14. Polandia
  15. Mesir
  16. Islandia
  17. Serbia
  18. Portugal
  19. Prancis
  20. Uruguay
  21. Argentina
  22. Kolombia
  23. Panama
  24. Senegal
  25. Moroko
  26. Tunisia
  27. Swiss
  28. Kroasia
  29. Swedia.


Saat ini masih ada tiga tiket Piala Dunia 2018 yang diperebutkan, yakni satu dari play-off Eroda dan dua dari play-off interkontinental.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper