Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Pra-Piala Dunia 2018: Libas Ekuador 2-0, Brasil Juara Zona Amerika Selatan

Brasil menggasak Ekuador 2-0 dalam matchday ke-15 untuk memastikan tampil sebagai juara Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan.
Pemain Brasil Paulinho merayakan golnya ke gawang Ekuador/Reuters-Pilar Olivares
Pemain Brasil Paulinho merayakan golnya ke gawang Ekuador/Reuters-Pilar Olivares

Bisnis.com, JAKARTA - Tuan rumah Brasil menggasak Ekuador dengan skor 2-0 dalam matchday ke-15 di Arena do Gremio di Porto Alegre untuk memastikan tampil sebagai juara Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan.

Kedua gol tim besutan Tite alias Adenor Leonardo Bacchi itu dihasilkan oleh Paulinho alias Jose Paulo Bezerra Maciel Junior pada menit ke-70 dan Philippe Coutinho 7 menit kemudian.

Dengan kemenangan itu, Brasil, yang sejak 5 bulan lalu menjadi tim pertama yang lolos dari kualifikasi ke putaran final Piala Dunia 2018, juga memastikan diri tampil sebagai juara Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan.

Neymar da Silva Junior dan kawan-kawan telah mengemas 36 angka. Dengan setiap tim menyisakan tiga pertandingan lagi, Kolombia—yang kini mendulang nilai 25 dan ada di posisi kedua klasemen sementara—tak mungkin lagi secara matematis bisa mengejar nilai Brasil.

Terdapat 10 tim peserta Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan dan hanya empat tim teratas di klasemen akhir yang langsung lolos ke putaran final di Rusia tahun depan.

Adapun tim yang finis di peringkat kelima di zona Amerika Selatan harus berebut satu tiket terakhir ke Rusia melawan jura zona Oseania yang masih diperebutkan oleh Selandia Baru dan Kepulauan Solomon.

Hasil pertandingan matchday ke-15 zona Amerika Selatan bpada Jumat pagi WIB: Venezuela 0 vs Kolombia 0, Chile 0 vs Paraguay 3, Uruguay 0 vs Argentina 0, Brasil 2 vs Ekuador 0, Peru vs Bolivia masih berlangsung, skor sementara 0-0 hingga menit ke-30.

Jadwal pekan ke-16 Rabu pagi WIB (6/9/2017): Bolivia vs Chile, Kolombia vs Brasil; Ekuador vs Peru, Argentina vs Venezuela, Paraguay vs Uruguay.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper