Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

3 Pelatih Chelsea FC Foundation Melatih Anak-anak Ketapang

Tiga pelatih dari klub terkemuka Inggris Chelsea FC Foundation berada di Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat.
Keith Harmes/Youtube
Keith Harmes/Youtube

Bisnis.com, KETAPANG – Tiga pelatih dari klub terkemuka Inggris Chelsea FC Foundation berada di Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat, diundang oleh Cargill, sebuah perusahaan bergerak di bidang kelapa sawit untuk meresmikan Festival Sepak Bola di Ketapang sekaligus memimpin klinik pelatihan sepak bola untuk anak-anak, serta para pelatih akademi setempat. 

Mereka, yakni Keith Harmes, Dean Steninger dan Ben Mitchell Festival hendak menunjukkan teknik bermain sepakbola yang benar di perkebunan kelapa sawit milik anak perusahaan Cargill Group yaitu PT Harapan Sawit Lestari dan PT Indo Sawit Kekal dan Poliplant Group Kalbar. Kegiatan ini melibatkan anak-anak dan guru olahraga dari sekolah-sekolah didirikan dan dikelola oleh Yayasan Harapan Masa Depan Cerah Cargill dan para karyawan perusahaan. 

Keith Harmes bergabung dengan Chelsea FC pada 2003 melatih tim putri U-16, tim asuhannya pernah memenangkan FA Girls Youth Cup pada 2012. Dia memegang lisensi FA level A dan sempat dinominasikan sebagai Braclay hero of the Game pada 2015.

Dean Steninger menjadi bagian dari Chelsea FC sebagai anggota staf komunitas setempat, selama 5 musim bersama dengan Girls Regional Talent Center dan saat ini bekerja dengan lisensi UEFA level A.

Terakhir adalah Ben Mitchell, bergabung dengan Chelsea pada 2010, bekerja dengan tim senior di Girls Regional Talent and Boy’s Development Centres. Dia memegang lisensi UEfA level B dan sedang mencoba mendapatkan lisensi level A.

CEO Cargill Tropical Palm Richard Low berharap kolaborasi antara Cargill dan Chelsea FC Foundation menginspirasi anak-anak di wilayah operasi mereka.

“Tentu seluruh Indonesia untuk bermimpi besar dan menemukan potensi mereka untuk meraih masa depan yang lebih cerah bagi mereka pribadi dan lingkungan mereka,” katanya Senin (21/8/2017) pagi.

Sejak 2006, Cargill telah menjalin hubungan baik dengan Chelsea FC Foundation melalui kerja sama dalam proyek komunitas dekat dengan kantor Cargill dan tempat pelatihan Chelsea di Cobham, Inggris. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper