Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Pemain Belanda Libas Maroko Skor 2-1

Belanda menundukkan tuan rumah Maroko dengan skor tipis 2-1 dalam pertandingan uji coba yang berlangsung pada Kamis pagi WIB (1/6/2017) di Agadir.
Pemain Timnas Belanda Quincy Promes selepas menjebol gawang Maroko/Football Oranje
Pemain Timnas Belanda Quincy Promes selepas menjebol gawang Maroko/Football Oranje

Bisnis.com, JAKARTA - Belanda menundukkan tuan rumah Maroko dengan skor tipis 2-1 dalam pertandingan uji coba yang berlangsung pada Kamis pagi WIB (1/6/2017) di Agadir.

Kedua gol tim tamu dilesakkan Quincy Promes pada menit ke-22 dan Vincent Janssen pada menit 68, sedangkan satu-satunya gol tuan rumah dicetak Mbark Boussoufa 4 menit kemudian.

Gol balasan Maroko itu terjadi setelah Belanda bermain hanya dengan 10 pemain. Pada menit ke-70, pemain belakang Belanda Matthijs de Ligt terkena kartu merah.

Meskipun kalah, tuan rumah Maroko sedikit lebih mendominasi jalannya pertandingan yang dipimpin oleh wasit Mohammadou Keita dari Senegal.

Pertandingan ini dimaksudkan sebagai pemanasan menjelang kedua tim meneruskan perjuangan di Pra-Piala Dunia 2018 Rusia.

Di Pra-Piala Dunia zona Eropa, Belanda saat ini berada di peringkat keempat dari enam tim Grup A di bawah Prancis, Swedia, dan Bulgaria sehingga terancam gagal lolos ke putaran fina di Rusia tahun depan.

Belanda akan melanjutkan perjuangan di Pra-Piala Dunia 2018 zona Eropa pada 10 Juni dini hari WIB dengan menjamu Luksemburg di Stadion De Kuip di Kota Rotterdam.

Sementara itu, Pra-Piala Dunia 2018 zona Afrika tengah memasuki putaran ketiga yang terdiri dari lima grup yang masing-masing berisi empat tim. Maroko kini menempati peringkat kedua Grup C di bawah Pantai Gading.

Setiap tim baru bermain dua kali dan jadwal terdekat Timnas Maroko adalah menjamu Mali pada 28 Agustus di Marrakesh.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Football Oranje
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper