Bisnis.com, JAKARTA - Langkah Wales bersama Gareth Bale-nya untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 makin berat setelah hanya imbang tanpa gol melawan tuan rumah Republik Irlandia dalam matchday kelima babak kualifikasi Grup D di Stadion Aviva di Dublin pada Sabtu pagi WIB (25/3/2017).
Dalam pertandingan tersebut, tuan rumah sukses mematikan pergerakan Gareth Bale, pemain bintang Real Madrid. Bahkan Wales harus main dengan 10 orang sejak bek Neil Taylor kena kartu merah langsung—tanpa didahului kartu kuning—pada menit ke-69.
Meskipun unggul jumlah pemain selama lebih dari 10 menit terakhir, Republik Irlandia gagal mencetak gol dan secara keseluruhan Wales sedikit unggul dalam penguasaan bola yang mencapai 52 persen.
Sementara itu di Stadion Boris Paichadz di Tbilisi, tuan rumah Georgia dipermak tamunya Serbia dengan skor 1-3. Sempat unggul kebih dulu pada menit ke-5 melalui Nika Katcharava, Georgia kemudian digelontor tiga gol oleh Serbia.
Dusan Tadic, pemain Souhtampton yang sempat dibuang dari Timnas Serbia ketika masih dilatih Radovan Curcic, memainkan peran penting dengan mencetak satu gol dan memasok dua assist. Serbia kini ditukangi pelatih Slavoljub Muslin.
Dia memberi gol balasan lewat penalti pada menit 45 dan pada babak kedua memberi assist untuk gol Aleksandar Mitrovic (64’) dan Mijat Gacinovic (86’).
Dalam laga lainnya, Austria menundukkan Moldova 2-0 di Stadion Ernst-Happel di Wina berkat dua gol Marko Arnautovik pada menit ke-75 dan Martin Harnik pada menit 90. Saat mencetak gol, Harnik baru bermain 8 menit, masuk menggantikan Guido Burgstaller pada menit 82.
Dengan rangkaian tiga pertandingan matchday kelima tersebut, Serbia dan Republik Irlandia memimpin di posisi dua teratas klasemen sementgara Grup D dengan sama-sama mendulang nilai 11, diikuti Wales dan Austria masing-masing 7, Georgia 2, dan Moldova 1.
Sebanyak 54 negara bertarung—tentu saja di luar Rusia yang sudah pasti lolos karena berstatus tuan rumah—di Pra-Piala Dunia 2018 zona Eropa untuk berebut 13 tiket ke putaran final tahun depan.
Ke-54 kontestan itu dibagi ke dalam sembilan grup, sehingga setiap grup berisi enam tim. Setiap juara grup lolos langsung ke Rusia, sedangkan delapan runner up terbaik akan menjalani play off dua leg untuk memperebutkan empat tiket.
Dengan hanya menduduki posisi ketiga, Wales bersama Gareth Bale-nya terancam gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia tahun depan. Wales setidaknya harus finis di posisi kedua untuk masuk jalur play off menuju tiket ke Rusia.
Hasil lengkap matchday kelima Grup D Pra-Piala Dunia 2018: Georgia 1 vs Serbia 3; Austria 2 vs Moldova 0; Republik Irlandia 0 vs Wales 0.