Bisnis.com, JAKARTA - Nicolai Jorgensen mencetak sebiji gol ketika pemimpin klasemen sementara Feyenoord Rotterdam menang 2-0 atas tuan rumah Willem II Tilburg dalam lanjutan Eredivisie Belanda.
Kemenangan itu mempertegas posisi Feyenoord di pucuk klasemen dengan menyapu bersih delapan pertandingan semua dengan kemenangan alias mencatatkan rekor 100 persen.
Bagi Jorgensen, striker Timnas Denmark berusia 25 tahun, tambahan satu gol tersebut membawanya ke posisi teratas dalam daftar pencetak gol sementara Eredivisie, kompetisi sepak bola teratas di Belanda.
Namun, Jorgensen tidak sendirian menyandang gelar top skor sementara, melainkan menyamai pemain Twente Enschede asal Turki Enes Unal yang tidak mencetak gol saat timnya bermain imbang 1-1 versus tuan rumah Heracles Almelo.
Berikut daftar pencetak gol sementara Eredivisie hingga Senin (3/10/2016):
6 Gol: Enes Unal (Twente Enschede), Nicolai Jorgensen (Feyenoord Rotterdam)
5 Gol: Davy Klaassen (Ajax Amsterdam)
4 Gol: Kasper Dolberg (Ajax), Wout Weghorst (AZ Alkmaar), Danny Hoesen (Groningen), Sebastien Haller (Utrecht), Arber Zeneli (Heerenveen), Loris Brogno (Sparta Rotterdam), Lewis Baker (Vitesse Arnhem), Ricky van Wolfswinkel (Vitesse Arnhem)
3 Gol: Mike Havenaar (ADO Den Haag), Gervane Kastaneer (ADO), Hakim Ziyech (Ajax), Alireza Jahanbakhsh (AZ), Oussama Idrissi (Groningen), Bersant Celina (Twente), Karim El Ahmadi (Feyenoord), Eljero Elia (Feyenoord), Dirk Kuyt (Feyenoord), Jens Toornstra (Feyenoord), Sander Duits (Go Ahead Eagles Deventer), Sam Hendriks (Go Ahead Eagles), Kevin Mayi (NEC Nijmegen), Luuk de Jong (PSV Eindhoven), Reza Ghoochannejhad (Heerenveen), Sam Larsson (Heerenveen), Fran Sol (Willem II Tilburg).