Bisnis.com, JAKARTA - Saint-Etienne, klub juara terbanyak sepanjang sejarah Ligue 1 Prancis yakni 10 kali, mengumumkan telah mendapatkan tanda tangan striker Timnas Norwegia Alexander Toft Soderlund.
Klub yang ditukangi Christophe Galtier itu mengikat ujung tombak berusia 28 tahun tersebut dengan kontrak berdurasi 3,5 tahun dengan biaya transfer disebutkan berkisar antara 1,5 juta euro hingga 2 juta euro.
Soderlund saat ini menjadi top skor liga utama Norwegia (Tippeligaen) dengan 22 gol yang membuatRosenborg memimpin klasemen sementara. Namun, untuk timnasnya, dia hanya mencetak sebiji gol dari 23 penampilan sejak 4 tahun lalu.
Pemain bertinggi tubuh 1,87 meter itu akan memulai debutnya untuk Saint-Etienne melawan tuan rumah Nantes pada pekan ke-20 kompetisi Ligue 1 pada Minggu (10/1/2016) pk. 22:00 WIB.