Bisnis.com, JAKARTA – Perjalanan Putri Kusuma Wardani terhenti di babak 16 besar turnamen Indonesia Open 2023 seusai menyerah dari wakil Jepang Akane Yamaguchi.
Berlaga di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (15/6), Putri KW menyerah dua gim langsung dengan skor 15-21, 11-21 dari Akane di babak 16 besar Indonesia Open 2023.
Pada pertandingan di Indonesia Open 2023 ini, pebulu tangkis rangking 39 dunia itu mengaku sudah memberikan perlawanan dengan maksimal. Juara Orleans Masters 2022 itu sempat mengimbangi di awal laga sebelum akhirnya menyerah dalam tempo 36 menit.
"Dari segi pengalaman serta daya tahan, Akane lebih kuat ketimbang saya. Tidak hanya itu, akurasi pukulan lawan juga sangat tajam dan akurat," kata Putri.
Meski tersingkir, pemain kelahiran 20 Juli 2002 itu mengaku cukup puas dengan kesempatan bermain di turnamen BWF Super 1000 tersebut. Terlebih di Indonesia Open 2023 Putri KW berhadapan dengan pemain-pemain kelas dunia seperti Akane Yamaguchi.
"Perasaan saya cukup puas seusai tampil di sini karena saya menghadapi pemain nomor satu dunia. Pelajaran yang saya petik dari turnamen ini ialah harus lebih kuat dari segi endurance lagi ke depannya," tambah juara Spain Masters 2021 itu.