Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Campur Tangan Kerajaan di Balik Gemerlap Bintang Liga Arab Saudi

Pemerintah Arab Saudi serius menuju target Vision2030, salah satunya dengan memajukan industri olahraga di negara tersebut.
Cristiano Ronaldo di Al Nassr di tim Liga Arab Saudi
Cristiano Ronaldo di Al Nassr di tim Liga Arab Saudi

Bisnis.com, SOLO - Pemerintah Arab Saudi serius menuju target "Vision2030", salah satunya dengan memajukan industri olahraga di negara tersebut.

Liga Arab Saudi mencuri perhatian setelah Al Nassr menggaet Cristiano Ronaldo dari Manchester United pada Januari lalu.

Tak tanggung-tanggung, Cristiano Ronaldo langsung disodori kontrak fantastis dengan nilai 400 juta euro untuk 2,5 tahun.

Setelah setengah musim dihuni megabintang asal Portugal, Liga Arab Saudi ingin mendatangkan lebih banyak pemain tenar dunia ke kompetisi mereka.

Dilansir dari Fox Sports, ada 10 pemain yang dikabarkan tengah menjalin komunikasi dengan klub-klub Arab Saudi. Salah satunya adalah rival Ronaldo, Lionel Messi.

The Athletic melaporkan, ada peran Public Investment Fund di balik negosiasi dengan pemain-pemain sepak bola top dunia.

Public Investment Fund (PIF) merupakan yayasan yang mengelola kekayaan Arab Saudi. Yayasan ini diketuai oleh Mohammad Bin Salman, putra mahkota sekaligus Perdana Menteri Arab Saudi.

Sebagai tambahan informasi, PIF memegang saham mayoritas di tim Premier League yang sukses menembus Liga Champions musim depan, Newcastle United. 

Kini PIF menguasai saham mayoritas di empat tim Pro League, kasta tertinggi Liga Arab Saudi, yakni Al Nassr, Al Hilal, Al Ittihad, dan Al Ahly.

PIF, yang juga menginisiasi kepindahan Ronaldo ke Al Nassr, kini mengincar empat pemain baru dengan status superstar.

Media setempat pun membocorkan deretan pemain bintang yang akan meramaikan Pro League berkat kesuksesan negosiasi PIF.

Musim depan, Luka Modric dan Sergio Ramos dikabarkan akan reuni dengan Cristiano Ronaldo di Al Nassr.

Sementara itu, gelandang asal Prancis N'Golo Kante akan menjadi pemain Al Ittihad musim depan.

"Targetnya adalah membuat liga ini menjadi lebih kompetitif dan kuat dan meningkatkan level klub," bunyi sumber AFP dilansir dari Fox Sports.

Arab Saudi memang sedang gencar mengampanyekan "Vision 2030" untuk membuat negara itu menjadi tempat yang menarik buat turis.

Kehadiran pesepak bola top dunia diharapkan menjadi salah satu pendorong popularitas Arab Saudi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper